Tuesday, 12 November 2024

Ramadhipa Cetak Debut Kemenangan TTC Pada Race 2 seri ke 5 musim 2023

Tmcblog.com – Jika pada Race 1 Hari Jumat kedua pembalap Muda Indonesia ( Kiandra & Decsa) hanya berhasil meraih posisi podium 2 dan 3, maka pada Race kedua yang dihelat Sabtu kemarin ada sedikit dinamika di mana Muhammad Kiandra Ramadhipa berhasil torehkan Debut kemenangan pertamanya di Ajang Thailand Talent Cup Musim 2023 ini dan meraih full 25 point.

Setelah Balapan 15 Lap di Sirkuit Cjang – Buriram, Kiandra berhasil membawa Honda NSF250Rnya finish pertama sejauh 0,264 detik dati Kiattisak Singhapong. Sementara itu Pembalap Indonesia asuhan Astra Honda Racing Team lainnya – Decsa Almer Alfarezel – sebenarnya menyentuh garis finish di posisi tiga dengan jarak 0,499 detik di belakang Kiandra. Namun pembalap belia asal Ciamis Jawa Barat ini harus menerima penalti dengan turun satu posisi ke P4 karena melewati limit Track.

Jika melihat track Record yang dilakukan oleh AHRT selama ini, maka baik Decsa Almer Maupun Kiandra Ramadhipa ini diperkirakan akan menjadi talenta talenta selanjutnya dari indonesia untuk menapaki penjenjangan Balap selanjutnya yang umumnya disiapkan AHRT ke ATC, RBRC, JuniorGP, ARRC, dan tentunya Kelaa Grand Prix –

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

6 COMMENTS

  1. AHRT tu kyk KTM di motogp.stok pebalap muda banyak tapi bingung mau ditaruh di mana,karena aji masih mentok di moto3 dan belum berani membuang geri salim yang sudah mentok.

    • Seiring waktu saya jadi ragu dengan kemampuan mario aji, taiyo aja sekarang udah bisa konsisten di barisan tengah dan zona poin sedangkan mario malah asyik menemani ana carrasco di barisan belakang. Kalo mario naik ke moto2 sorry to say palingan juga sama hasilnya di barisan belakang syulit berkembang, ujung-ujungnya balik lagi ke balapan level arrc.

  2. Selamat, walaupun menang karena pembalap tercepat terjatuh yg penting harus lebih semangat belajar dan mengasah skill dan mental agar bisa menyaingi level pembalap eropa.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP