Tuesday, 5 November 2024

Jelang GIIAS 2019 : Motor Motor Baru apa Saja yang akan Hadir ?

TMCBLOG.com – Walaupun sejatinya GIIAS merupakan ajang pameran yang dikreasi oleh organisasi manufaktur roda empat, namun gelaran pameran otomotif bertaraf internasional ini dikenal juga sebagai mementum yang cukup penting bagi para pabrikan sepeda motor/ roda dua nasional. Tak jarang pula GIIAS bahkan dijadikan tempat perilisan motor motor yang punya segmentasi cukup mentereng. Seperti misalnya di tahun-tahun lalu kita pernah ingat New Yamaha R1 pernah dirilis di sini, lalu ada Honda C125, Honda Forza 250 dan Suzuki Bandit 150. Lalu tahun 2019 ini akan ada apa ya ?

Untuk pabrikan Honda TMCBlog mendengar bahwa sosok motor yang disinyalir kuat akan dinamakan Honda ADV150 sudah mulai masuk proses produksi, entah produksi massal atau pra-produksi pertama untuk mengejar momen GIIAS, namun yang pasti besar kemungkinan Honda ADV150 akan jadi bintang di booth Honda GIIAS 2019 ini. Selain ADV150 ada pula sinyalemen bahwa AHM akan merilis motor CBU dengan segmen premium yakni Honda Monkey 125.

Pabrikan Suzuki sempat TMCBlog tanya-tanya sebelum ini dan kemungkinan akan menghadirkan beberapa facelift dari produk-produk yang sudah ada seperti Suzuki Katana, GSX-R150, GSX-S150 dan Bandit 150, plus juga motor-motor skutik andalan mereka seperti NEX II dan Address. Mengenai motor baru sepertinya Suzuki masih hitung-hitung mau melakukan perilisan disini. Namun jika kita berkaca pada gelaran pameran sebelum ini, maka bisa jadi Suzuki akan pajang motor display CBU yang dimaksudkan untuk mencari respon pendapat publik seperti Burgman Street tempo waktu yang lalu. Mungkinkan Suzuki DR150 akan ditampilkan ?

Pabrikan Yamaha memang awalnya ragu mau ikut GIIAS atau nggak, namun jikalau nanti Yamaha akan hadir mereka punya sinyalmen untuk menghadirkan calon-calon motor ciamik yang akan menghujani market Indonesia mulai 2020 nanti, dan salah satu motor antisipasinya adalah All New Yamaha NMax 155. Namun info ini masih lemah terutama jika kita melihat aspek Marketing dimana current NMax masih dijual oleh YIMM. Kehadiran New NMax jika rentangnya terlalu lama dengan kehadiran Displaynya disinyalir dapat mengganggu market current NMax.

Selain itu ada kemungkinan calon motor baru lain dari Yamaha seperti New Yamaha MT25 yang disinyalir akan mirip dengan MT15. Lalu dua motor facelift baru Yamaha XRide dan Yamaha Fino 125 disinyalir akan bersiap memenuhi booth Yamaha selain juga kemungkinan deretan varian livery MotoGP yang yang sempat dirilis di PRJ 2019.

New Kawasaki Ninja 4 Silinder 250 cc adalah motor yang sangat diunggu kehadirannya di Indonesia. Dan seharusnya melihat segmentasi dari gelaran GIIAS yang memang kental aura mewahnya, motor ini punya kans sangat bagus untuk dipajang di gelaran megah seperti ini. Namun saat TMCBlog cari tahu ke KMI, sepertinya belum ada rencana tersebut. KMI sepertinya tetap akan fokus memajang moge moge mentereng seperti Z900RS plus juga tentunya Ninja series dan tentunya KLX dan D-Tracker series yang sempat bersalin baju dengan grafis-grafis yang dinamis.

Pabrikan pabrikan lain diluar AISI yang punya kans juga menghadirkan line-up motor baru kejutan juga ada sob. KTM misalnya, dibawah management PT. PJLM, mereka punya kans menghadirkan motor dengan segmentasi lebih luas sampai ke varian moge. Namun memang sayang varian 200 dan 250 nya terasa agak lambat updatenya karena memang dari India-nya belum ada banyak pengembangan signifikan.

Benelli pernah bilang bahwa di setiap Pameran mereka akan mengusahakan menghadirkan motor baru. Nah motor baru Benelli apa yah yang bakal dirilis di GIIAS 2019? Selain itu mungkin akan ada pengenalan motor baru lain untuk pabrikan seperti Vespa, BMW dan VIAR . . . TMBlog akan hadir semenjak Day-1 di GIIAS nanti sob . . So Stay-Tuned yah!!

Taufik of BuitenZorg

28 COMMENTS

  1. Nmax yg dihajar habis habisan didealer wak, mayoritas permintaan yg hitam doff.
    Disini beberapa dealer lg ada promo dp 700an, tp sempet nanya ini katanya untuk menghabiskan stok nmax yg ada sebelum ada nmax yg baru nanti.

  2. Nmax baru lah diperkenalkan dulu, hehe… Tapi penasaran juga dengan honda ADV150 kayaknya bakalan hot item nih… selain daripada itu ngga tertarik kecuali ada big scooter macam xmax dengan harga terjangkau wkwkwkkk…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP