Monday, 25 November 2024

Fairing dan sasis baru Yamaha M1 2020 . . Fokus Ke Pengereman dan Performa ?

TMCBLOG.com – Hari Pertama test Pra-Musim 2020 Valencia baru saja dimulai dan Yamaha Langsung bikin kejutan Dengan mengahdirkan Desain Fairing baru untuk Yamaha M1 Tahun 2020. Terlihat ada beberapa perubahan baru di daerah Frame dan Juga Front Cowl

Pict : neil Spalding ~ motogptechnology.com

Untuk Daerah Frame Seperti yang difoto oleh Juralis Neil Spalding terlihat bahwa Sepertinya Yamaha mencoba mengurangi rigiditas Lateral dengan kemungkinan tujuan untuk memperoleh Stabilitas Pengereman. Selama ini memang yamaha Terkenal memiliki Sasis yang di kombinasikan dengan Mesin Inline 4 Yang sangat mumpuni untuk melibas Tikungan Cepat ( speed Corner ) namun Bicara soal Braking Stability memang Honda dan Ducati selama ini merajai.

Pict : Thomas Morsellino

Cukup Menarik melihat Yamaha mencoba Masuk dan memberikan Update pada pengetesan pertamanya ini mengarah ke upaya bisa head to Head dengan dua raja Mesin V4 dalam masalah pengereman. Namun jelas Development sasis masih bisa dilanjutkan bahkan sampai Musim 2020 berjalan nanti.  masih akan kita perdalam apakah Perubahan Fleksibilitas Sasis ini akan berpengaruh juga nantinya ke Corner speed dari Yamaha M1 . . jelas Yamaha harus mencari resep paling Balance nantinya.

Pict : Thomas Morsellino

Seperti Kita ketahui Yamaha M1 dikeluhkan Oleh Para Pembalapnya Bukan hanya memiliki masalah dengan slide ban belakang namun Juga Soal Power yang kalah. Nahhh Di test Hari pertama Valencia menurut foto yang terlihat ada dua Motor Yamaha M1 yang disiapkan untuk Valentino Rossi. yang Menarik adalah salah satu Motor mengguankan Fairing dengan Lubang depan RAM Air yang berbeda

Pict – Thomas Morsellino

Yap Lubang Tersebut terlihat lebih sempit namun lebih panjang . . Kalau tmcblog lihat sih sekat di bagian tengah agak mundur ke kelakang . Nah Disinilah yang menarik untuk dianalisa. Apakah Yamaha Berupaya Untuk menyalurkan Udara lebih Plong, lebih banyak ke Box Filter udara Untuk kemudian membuat Densitas Udara makin Rapat dan Kaya Oksigen ? Yes Membuat udara makin kaya, Makin Rapat salah satunya adalah membuat efek pembakaran di Ke empat Silinder sejajar Mesin Yamaha M1 lebih besar dalam Hal Performa torsi dan Power . . . percobaan mengail performa yamaha M1 dalam hal Top Speed Yang selama ini dikeluhkan pembalapnya ? . . kalau benar tentu 2020 akan lebih menarik dan bener Kata Marc Marquez kayaknya 2019 bakal Sulit terulang . . Kita akan update

Taufik of BuitenZorg

82 COMMENTS

  1. Terlihat dibawah arahan T. Sumi yamaha jauh lebih berani bereksperimen dan mencoba keluar dari zona nyamannya selama ini. Imho

  2. Maksud nya kemaren kan kayak mulut nya ikan lele bro .. lebih ke horisontal , jd wak haji bilang dipersempit. .. sekarang kan lebar nya g selebar ikan lele tp memanjangnya ke atas .. malah lebih besar ini ..

  3. wak mau tanya. kalo peraturan CRT sekaeang bagaimana?
    apakah seandainya ada tim yang mau ikutan pake motor modifan mass pro kayak tahun 2012 bisa?
    kali aja ada yang minat pake mesin ZX10RR atau S1000RR. hehehe

  4. Kang taufiq aprilia untuk 2020 pakek mesin baru yg katanya sampek komponen lama g ada yg bisa dipakek di motor 2020 .. tolong ulasannya wak ..

  5. 2020 Marc Marquez berada dlm puncak kematangan, baik tehnik, intelegensi, mental maupun fisik. Sementara Honda bisa gila2an mengeksplor teknologinya tanpa takut ada kesulitan dr sisi rider.
    Diskusi hanya ttg siapa yg mampu mjd nomor dua.

  6. Dulu mau baca berita tes ginian aja mesti nunggu seminggu, nunggu koran dicetak.
    Selalu menarik melihat foto motor test tanpa livery, keliatan angker bgt.

  7. Kalau di fisika fluida, salurannya air ram diibikin menyempit tapi memanjang keatas biar udaranya mengalir semakin deras/kencang saat masuk ruang bakar. Biasanya volume udaranya sama tapi kecepatan udara masuknya berbeda.

  8. Di sesi test ini.dan melihat macem2 updte tiap pabrikan Kita benar2 ngk tau ya wak #Taufic kekuatan masing2 .klo di lihat dari pace race. Penasaran.hasil Batas top speednya juga .. masih sebatas test.. Andai track straight lurus macam Qatar n sepang jadi tumpuan buat test yamaha bisa kliatan ..tuh

  9. Motor ternyaman didunia nieh,
    Sangat cocok buat pembalap yang ingin balap sampai tua renta,
    meski zonk juara yang penting nyaman coy ????

  10. Liat rear body RC 213V 2020 dibahas juga dong min, saya penasaran sekilas bentuknya mirip mirip Aprilia RS GP sekarang.. Hehehe

  11. hahahahaha yg komen negatif ga punya motor diatas 600cc dan blom pernah balap pake moge, kalo yg pernah pasti bakal menghormati rider motogp, karena udah merasakan susahnya naik motor balap 1000cc…pasang businya motor motogp aja blom pernah tapi dah bisa nyinyirin motor motogp…mahalan nih motor sama otaklu….marquez menang karena kemampuannya bukan karena pujianlu…sadar ga sih

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP