Thursday, 14 November 2024

Dorna : MotoGP Thailand 2021 masih sesuai jadwal !

TMCBLOG.com – Setelah pemberitaan Bangkok Post yang mengindikasikan bahwa pemerintah Thailand berencana menggeser atau menunda selama satu tahun lagi kontrak lima tahun Thailand untuk menggelar balapan MotoGP dengan Dorna Sport, muncul interpretasi bahwa MotoGP Thailand 2021 batal. Namun CEO Dorna Sport -Carmelo Ezpeleta- melalui jurnalis Prancis Thomas Baujard mengatakan bahwa ada mis-komunikasi dalam hal ini dan menyatakan bahwa MotoGP Thailand 2021 masih berjalan (sesuai rencana).

Penjelasan mengenai mis-komunikasi ini disampaikan oleh jurnalis Thailand Une Boonme di status Twitternya. Setelah mencoba melakukan pengecekan kepada Kementrian Olahraga Thailand dan pihak pengelola Sirkuit Chang, yang mana menurutnya terjadi sedikit salah intrepretasi dimana secara keuangan, budget penyelenggaraan MotoGP Thailand 2020 yang batal dialihkan ke penyelenggaraan MotoGP 2021. Sebelum ini kontrak MotoGP Thailand berlangsung 3 tahun yakni 2018-2020.

Dan efek domino dari pergeseran Budgeting ini maka berimbas pada kontrak baru yang awalnya rencanakan untuk menopang kontrak dengan Dorna untuk penyelenggaraan MotoGP 2021-2025 digeser menjadi budget kontrak gelaran yang sama untuk kurun waktu 2022-2026.

Traisuree Taisaranakul, wakil juru bicara Government House saat itu mengatakan lisensi untuk menjadi tuan rumah acara selama lima tahun akan menelan biaya 900 juta Baht (sekitar 25 juta Euro, sekitar 5 juta Euro per-musim) dan memang anggaran ini telah disetujui oleh kabinet hanya saja waktunya yang digeser.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

7 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP