Friday, 22 November 2024

Bautista SBK : Sensor TC CBR1000RR-R Fireblade Putus!

TMCBLOG.com – Aragon dan Speed Sensor TC sepertinya merupakan kombinasi masalah yang menghinggapi HRC. Masih Ingatkah sobat sekalian Di tahun 2013 yang lalu ketika Dani Pedrosa Jumpalitan di Sirkuit Aragon setelah secara tidak sengaja Marc Marquez memutuskan Speed Sensor di Roda belakang Honda RC213V. Yap Sistem elektronik Traction Control yang mengendalikan Power di atas 250 hp ke ban belakang rusak dan menyebabkan Motor Tak terkendali. Nah Kejadian ini terulang kembali kemarin di Sirkuit Aragon Juga dan kali ini dialami Oleh Alvaro Bautista di atas Honda CBR1000RR-R Fireblade SP yang ia pakai.

Setelah sempat terperosok di Posisi 10, Mantan pembalap MotoGP ini sedikit demi sedikit mencoba Bangkit dan melewati Paling tidak 5 pembalap di depannya termasuk Leon Haslam dan ketika sedang berjibaku memperebutkan Posisi Finish Posisi empat, Tiba Tiba Bautista Hilang dari Radar Live Timing dan Ternyata Ia crash . .

Benar benar sabtu yang kelam bagi pebalap Bautista yang berakhir DNF di trek di mana tahun lalu dia naik podium pertamanya di SBK dengan Triple R. “Saya harus mengatakan bahwa motornya berperilaku baik di lap pertama saya kesulitan menemukan celah untuk menyalip Rinaldi, tapi kemudian setelah saya menyalip saya memaksakan langkah saya dan saya merasakan kepercayaan diri yang tepat. Saya pikir telah membuat langkah maju yang penting dan saya pikir saya membuat penampilan yang bagus sampai saat kecelakaan itu terjadi ”.

“Masalah saya dimulai saat empat lap tersisa. Saya tidak bisa lagi mengganti persneling dan pada lap terakhir saya berakhir di gravel pada tikungan 2. Sejujurnya saya tidak bisa menjelaskan kepada diri saya sendiri, seolah-olah ada oli di ban belakang. Kemudian, begitu saya kembali ke garasi, saya menemukan bahwa sensor yang mengelola kontrol traksi telah terputus dan oleh karena itu tidak lagi aktif ”.

“Itu adalah kecelakaan besar, tapi saya tidak mengalami sesuatu yang serius kecuali pergelangan kaki saya terluka. Secara fisik saya merasa baik, juga karena dada saya tidak lagi sakit setelah kecelakaan dengan motor trail yang terjadi di musim dingin. Mari kita lihat besok apa yang akan terjadi antara Superpole Race dan Race 2 ”.

Yap  Biasannya yang putus ini adalah Speed Sensor ( sensor kecepatan ) dimana ini adalah Sensor Paling penting dalam sisten kendali traksi ( Traction control/ TC). Secara umum data kecepatan yang diperoleh Oleh sensor kecepatan di Roda belakang dan depan di ukur dan dikomparasikan untuk menemukan saat dimana Motor tidak memiliki traksi yang diinginkan Untuk kemudian sistem elektronik melakukan ” Perbaikan secara otomatis “ baik melalui Variasi timing pengapian maupun semprotan Bahan Bakar. Jika sensor terputus maka dipastikan Sistem TC tidak bekerja dengan baik dan Penyaluran Power dan torsi ke Roda belakang tidak bisa dikendalikan Oleh Elektronik.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

35 COMMENTS

  1. Zaman sekarang pembalap sangat bergantung kepada electronics.. zaman dulu ga ada traksi kontrol masih oke2 aja.. tapi itulah kemajuan zaman, mau apalagi

    • Nah komen komen gini sering ditemui di fans nya kakek legend di instagram. Yaudah besok besok copot aja TC nya karena sering mempermasalahkan elektronik elektronik yang ribet

    • Beda buasnya traksi motogp jaman dulu dan sekarang, pembalap sekarang juga bakalan hebat tanpa TC jika memang motor didesain seperti tenaga mesin dulu kala. Ga bisa apple to apple membandingkannya…

    • Power motor jaman dulu dgn jaman sekarang saja beda jauh,dgn tanpa adanya TC dan elektronik yg melimitasi power Segede badak,hanya dgn momen sepersekian detik saja dimana reflek manusia belum dapat memprosesnya udah dapat menghilangkan nyawa pengendaranya

    • Motor balap jaman dulu palingan gak sampai 200hpdan itu pun udah susah bawanya tanpa TC. Apa lagi ini 250hp gak pake TC, wajar aja jumpalitan.

    • eko,,makanya sblm komen cari tau dulu informasi mengenai motor jadul dan sekarang biar g kliatan bodoh,,,motor jaman dulu power jauh lebih kecil dari sekarang,akselerasi motor jadul gak seliar sekarang,top speed jg gak setinggi sekarang,,,yg bilang jaman dulu gak pake traction control info darimana tolong jelaskan

  2. tapi klo pembalap alumni BSB yg ngalamin kek gini misal haslam, redding, aku yakin masih lebih terkontrol ? krn BSB satu2nya balapan modern yg melarang bantuan kontrol elektronik, murni tangan kanan…

      • Ya masih pake bantuan elektronik lah, cuma memang TC dilarang. Bukan karena biar skillnya kepake tapi lebih ke penghematan, biar elektronik ga beda jauh sama standar alias murah.

    • Ya kali di sbk ga ada tc juga semua pembalap pasti bakalan hati2 melintir gas, ini posisinya tc ada tpi tidak tahu kalo tidak bekerja.

    • Blm tentu. Situasinya lg balap dng ritme, pasti sulit antisipasi. Terbiasa buka gas maks setengah putaran aman, ini buka gas setengah langsung dikejutkan 250 HP & ban hilang grip..

  3. Apakah mungkin akan ada recall untuk versi masspro CBR1000RR-R Fireblade dengan alasan pencegahan, karena sensor TC CBR1000RR-R Fireblade rawan Putus!?

    #seriustanya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP