Home MXGP Jeffrey Herlings Bawa KTM Juara Di MXGP Italia 2021

Jeffrey Herlings Bawa KTM Juara Di MXGP Italia 2021

5

TMCBLOG.com – Selain WSBK Inggris dan F1 Austria, akhir pekan kemarin ada juga satu balapan tingkat Dunia FIM yang hadir Yakni MXGP seri Italia di Maggiora.  Di Italia ini, Giliran Pembalap KTM – Jeffrey Herlings memenangkan Kejuaraan Keseluruhan Race weekend. namun secara point Keseluruhan Ada tiga pembalap yang mengakhiri dua race dengan Nilai yang sama yakni Jefrey Herlings, Glenn Coldenhoff dari Monster Energy Yamaha Factory Racing dan Antonio Cairoli dari Red Bull KTM Factory Racing.

Di race 1, pebalap Monster Energy Kawasaki Racing Team Romain Febvre meraih Fox Holeshot dan diikuti oleh Jorge Prado dan Cairoli dari Red Bull KTM Factory Racing. Herlings sendiri sepanjang  Mayoritas race mengejar Seewer dan kemudian empat lap kemudian berhasil Overtake Jonass, sampai akhirnnya menyelesaikan balapan di posisi ke-6, sementara Febvre dengan nyaman memimpin sepanjang balapan dengan Prado, Cairoli dan Coldenhoff di belakangnya.

Di race kedua, keadaan menjadi sangat berbeda karena hujan deras yang mulai turun tepat sebelum gate turun membuat kondisi Trek lebih licin dan bikin belepotan tentunya. Saat balapan berlangsung, Coldenhoff meraih Fox Holeshot kedua hari itu. Dia kemudian memimpin di depan Herlings, Henry Jacobi dari JM Honda Racing, Prado, Seewer dan Cairoli di lap pembuka, di Tempat lain Gajser turun di urutan ke-11.

Pada lap 12, Herlings memimpin race dan tidak lama kemudian Cairoli akhirnya bisa melewati Jacobi untuk naik ke P3. Gajser berhasil kembali ke 6 setelah balapan yang sulit. Akhirnya Herlings tampil sebagai pemenang pada Race 2 diikuti Coldenhoff kedua dan Cairoli ketiga. Meskipun kehilangan podium, Tim Gajser Masih memimpin kejuaraan MXGP sementara dengan Jarak hanya 6 poin di depan Jeffrey Herlings. KTM Memimpin Klasemen manufaktur 9 point di depan Honda

MXGP – Grand Prix Race 1 – Top 10 Classification:

  1. Romain Febvre (FRA, Kawasaki), 34:00.711;
  2. Jorge Prado (ESP, KTM), +0:02.948;
  3. Antonio Cairoli (ITA, KTM), +0:05.240;
  4. Glenn Coldenhoff (NED, Yamaha), +0:06.961;
  5. Tim Gajser (SLO, Honda), +0:09.446;
  6. Jeffrey Herlings (NED, KTM), +0:13.052;
  7. Pauls Jonass (LAT, GASGAS), +0:14.708;
  8. Jeremy Seewer (SUI, Yamaha), +0:30.816;
  9. Ben Watson (GBR, Yamaha), +0:37.357;
  10. Brent Van doninck (BEL, Yamaha), +0:46.310;

MXGP – Grand Prix Race 2 – Top 10 Classification:

  1. Jeffrey Herlings (NED, KTM), 35:58.417;
  2. Glenn Coldenhoff (NED, Yamaha), +0:06.911;
  3. Antonio Cairoli (ITA, KTM), +0:29.021;
  4. Pauls Jonass (LAT, GASGAS), +0:31.204;
  5. Henry Jacobi (GER, Honda), +0:31.717;
  6. Tim Gajser (SLO, Honda), +0:32.851;
  7. Jorge Prado (ESP, KTM), +0:46.734;
  8. Jeremy Seewer (SUI, Yamaha), +0:52.013;
  9. Alessandro Lupino (ITA, KTM), +1:09.670;
  10. Jeremy Van Horebeek (BEL, Beta), +1:13.969;

MXGP – World Championship Top 10 Classification:

  1. Tim Gajser (SLO, HON), 124 points;
  2. Jeffrey Herlings (NED, KTM), 118 p.;
  3. Romain Febvre (FRA, KAW), 107 p.;
  4. Antonio Cairoli (ITA, KTM), 105 p.;
  5. Jorge Prado (ESP, KTM), 97 p.;
  6. Jeremy Seewer (SUI, YAM), 86 p.;
  7. Glenn Coldenhoff (NED, YAM), 82 p.;
  8. Pauls Jonass (LAT, GAS), 82 p.;
  9. Alessandro Lupino (ITA, KTM), 69 p.;
  10. Jeremy Van Horebeek (BEL, BET), 60 p.;

MXGP – Manufacturers Classification:

  1. KTM, 134 points;
  2. Honda, 125 p.;
  3. Kawasaki, 107 p.;
  4. Yamaha, 103 p.;
  5. GASGAS, 82 p.;
  6. Husqvarna, 46 p.;

 

5 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version