TMCBLOG.com – Saat melakukan Wildcard Untuk KTM pertama kali setelah beberapa tahun absen pasca Pensiun, Daniel Pedrosa tidak banyak mengumbar janji janji manis mengenai kontinuitas eksistensinya di Trek Balap Race weekend MotoGP dengan kapasitas sebagai pembalap Wild card. Baik Dani Maupun KTM Hanya mengatakan bahwa Kehadirannya saat itu hanya untuk sekali saja. Namun begitu KTM sendiri memiliki lebih dari satu kali kesempatan Wildcard dan baru dipakai Oleh Dani Di Austria . . akankah Dani tampil lagi di 2021 ?
Per-Kemarin 21 Agustus 2021, Info Via Motorsport Spanyol Dorna telah menerbitkan daftar tamu undangan yang terdaftar untuk Grand Prix San Marino yang dijadwalkan pada 19 September 2021 yang bisa dibuhungkan dengan kapasitas sebagai pembalap Wild card berikutnya. Di antara nama List tamu adalah nama-nama ; Michele Pirro (Ducati), Stefan Bradl (Honda) dan Dani Pedrosa (KTM).
http://app-okeefe.jfo7syl77y-pxr4kzxnv4gn.p.temp-site.link/2021/07/22/ktm-daftarkan-pedrosa-wildcard-kedua-di-misano-tapi/
Oh ya dalam sepuluh hari ke depan tepatnya 31 Agustus dan 1 September , trek Sirkuit Marco Simoncelli Misano akan menjadi ajang dua hari Private Test, yang akan diikuti oleh sebagian besar Pabrikan di MotoGP, termasuk KTM dengan Pedrosa.
Selain tetap mengandalkan Andrea Dovizioso, Pada Tes Privat ini juga dirumorkan Aprilia akan menurunkan Maverick Vinales di RS-GP untuk pertama kalinya dengan maksud untuk Persiapan partisipasi wild card di seri seri selanjutnya.
Namun begitu, Fakta bahwa ada Pencantuman Nama Pedrosa sebagai ‘ tamu’ oleh Dorna di GP Misano plus Test Privat Pedrosa di Misano belum bisa menjamin kehadirannya di Grand Prix San Marino saat ini dalam kapasitas Wild card.
Memang KTM sendiri Via Mike Lietner telah mengkonfirmasi bahwa Mereka memang mendaftarkan nama Pedrosa di Misano, Namun kepastiannya harus menunggu hasil analisis seberapa bermanfaat Kahadiran Pedrosa pada Kesempatan Wild card keduanya bagi Development KTM RC-16 ke depan.
Taufik of BuitenZorg | @tmcblog
http://app-okeefe.jfo7syl77y-pxr4kzxnv4gn.p.temp-site.link/2021/07/02/ktm-ajukan-2-kali-wildcard-pedrosa-di-tahun-2021-ini/
Oke lah
Sangar…
siap bikin balapan restart lagi hihihihi
Menarik,dovi yg dikabarkan sdkt merapat ke yamaha msh ttep ngetes motor aprilia
kalo Dovi jadi gabung ke SRT apakah ada yg masih tega nyebut pembalap alakadarnya?
Lu pikir gw epbeye? Dovi udah proven alakadarnya mau die naik motor apapun akan tetap alakadarnya. Gelar runner up lebih dari 50% peran motor. Naik Repsol aje cuma berebut podium dan menangnya bisa diitung pake jari tangan kanan, M1 pun cuma mentok2 nyari podium.
Harusnya kemaren wildcard di Austria 2X, kali aje bisa nemenin Binder di podium. Tapi kalo tujuannya development sih memang harus di sirkuit yg berbeda biar Pedrosa tau itu motor RC16 yg dia asuh gimana performanya di various track.
Kemarin rasanya masih kurang puas dengan kehadiran Pedrosa di Red bull Rings, apalagi ada insiden yg bikin restart lagi. Semoga Pedrosa kembali mengaspal di Misano biar liat aksi balapnya little samurai lagi. ?
ini pabrikan sponsornya bener2 punya duit ga berseri ya,,
Semangat samurai
jadi, kok tumben gak ada kalimat
“pembalap yang tanggal lahirnya beda sehari doang dengan tmcblog ini”
biasanya ini kalimat wajib di artikel dani pedrosa ?
wkwkwkwk kelupaan 😀 . . Inget aja 😀
Kalo ada artikel Rossi yg nyebutin ultahnya, dalam hati sy bilang tanggal lahirnya sama dgn sy. Cuma beda 9 tahun.
Jadi penasaran adaptasi MV12 kl jadi ngetest Aprilia RSGP, jd g sabaran liat’a 🙂
pembalap hebat yg ga banyak omong,
di segani kawan maupun lawan,
mantap Pedrosa?
a man you can’t hate…