Friday, 22 November 2024

Ini Dia Harga Terupdate New KTM 250 Adventure, 250 Duke dan 200 Duke

TMCBLOG.com – PT Penta Jaya Laju Motor, selaku distributor brand KTM di Indonesia, pada hari Rabu, 10 November 2021 meluncurkan produk baru seri Adventure dan Duke yaitu, KTM 250 Adventure , KTM 200 Duke New Generation (NG) dan New KTM 250 Duke di showroom utama KTM Pondok Indah – Jakarta Selatan.

Model yang diluncurkan oleh KTM untuk seri adventure merupakan wujud nyata dari pencapaian selama ini yang selalu menjadi pemenang 18 kali berturut-turut Rally Dakar dan menjadikan KTM 450 RALLY sebagai barometer bagi para pecinta motor adventure.

KTM Adventure 250 merupakan salah satu motor yang telah ditunggu-tunggu oleh para pecinta motor adventure terutama untuk pengguna baru kelas adventure ataupun penggunaan adventure harian (daily adventurer). Performa motor ini sangat kental dengan KTM Rally Dakar seperti seri-seri KTM adventure sebelumnya. Motor ini juga dilengkapi dengan fitur dan kenyamanan yang mendukung penuh segala jenis medan petualangan, off-road maupun jalan aspal.

KTM Indonesia dalam kesempatan ini juga meluncurkan dua model Duke yang sudah lama ditunggu-tunggu oleh para pencinta motor sport yaitu, KTM Duke 200 New Generation (NG) dan New KTM Duke 250.

KTM 200 Duke New Generation (NG) merupakan major change dari tipe sebelumnya dengan berbagai tampilan fitur yang benar-benar baru dan menarik, seperti:

  • New KTM Duke 200 ini sudah menggunakan mesin 4 stroke, 4 valve liquid cooled, single-cylinder, 200 cc dengan standar emisi BS VI (euro 6),
  • Headlamp baru dengan tampilan yang agresif dan visibilitas tinggi untuk berkendara di kondisi gelap, atau kurang cahaya,
  • Tampilan desain bodi dan tanki baru yang lebih agresif,
  • Fitur 2-channel ABS, merupakan fitur terbaru untuk kelas 200 cc,
  • Fitur Supermoto Mode merupakan fitur yang memberikan extra racetrack control. Dengan satu tombol dapat mengontrol ABS depan dan belakang secara terpisah, sehingga memungkinkan skill pengendara lebih maksimal.

New KTM Duke 250 memiliki beberapa fitur unggulan, sebagai berikut:

  • New KTM Duke 250 ini sudah menggunakan mesin 4 stroke, 4 valve liquid cooled, single-cylinder 250 cc,
  • Teknologi slipper clutch,
  • 2-channel ABS,
  • Tampilan warna dan decal baru yang lebih agresif.

Harga ketiga produk baru ini akan dipasarkan dengan sangat kompetitif di kelasnya, sbb:

  • KTM Adventure 250 : Rp. 79.000.000 (OTR Jadetabek)
  • KTM 200 Duke : Rp. 52.000.000 (OTR Jadetabek)
  • KTM 250 Duke : Rp. 65.000.000 (OTR Jadetabek)

Menurut KTM Indonesia, booking sudah bisa dilakukan mulai hari ini di seluruh jaringan dealer KTM di Indonesia. Unit ready stock dan akan di-delivery sesuai dengan urutan pemesanan. Unit KTM 250 Adventure, New KTM 250 Duke dan KTM 200 Duke New Generation (NG), bisa di lihat seluruh jaringan dealer KTM di Indonesia.

17 COMMENTS

  1. Motornya mahil 3S nya kacau dealernya lebih minim di banding sizuki,, yg bukan golongan mending2 juga mikir lagi buat minang nih motor

  2. Yang kemarin harga 37 jutaan itu cuma harga perkenalan apa gimana? Ini sih balik lagi ke zaman 2013 lagi kalo skema harga segitu. Berat bos 200 cc tembus 50an.

  3. wellehhh harganya kenapa meljit gitu, ngga beda sama importir umum yang dulu sblm penta jaya…duke 200 jadi 52 yang dulu 34-37jt ….i. apa memang penta jaya yang salah jual tempo dulu …yowis lah selamat bermimpi ada pembeli…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP