Thursday, 21 November 2024

Astra Honda Racing Team Siap Beraksi di pembuka Asia Road Racing Championship 2022

TMCBLOG.com – Setelah dua tahun batal digelar karena pandemi Covid-19, musim baru Asia Road Racing Championship akan dimulai akhir pekan ini di Chang International Circuit, Thailand, dengan lima pebalap mewakili Astra Honda Racing Team dan Indonesia.

Kompetisi bergengsi di Asia ini akan diramaikan para pebalap AHRT yang turun di dua kelas, yaitu Asia Production 250cc dan SuperSports 600c. Di kelas AP250, AHRT Sering menjadi juara Asia tim sejak turun di kelas ini pada 2017, sekaligus meraih gelar juara umum pebalap melalui Gerry Salim (2017) dan Rheza Danica Ahrens (2018).

Rheza akan kembali turun untuk merebut kembali gelarnya di kelas AP250. Dia akan didampingi M. Adenanta Putra, yang sebenarnya terdaftar sebagai peserta AP250 pada 2020 namun tidak dapat turun balap karena pandemi, dan Herjun Atna Firdaus yang musim lalu ikut Idemitsu Asia Talent Cup.

Andi Farid Izdihar atau yang akrab dipanggil Andi Gilang, yang tahun sebelumnya balap di kejuaraan dunia Moto2 dan Moto3 bergabung bersama Irfan Ardiansyah untuk berjuang di kelas SS600. Andi Farid Izdihar finis top 5 pada musim 2019 di kelas ini, sementara Irfan naik podium pada musim 2017. Mereka akan berjuang untuk menjadi pebalap Indonesia pertama yang menjuarai kelas ini.

Para pebalap AHRT meraih hasil positif pada dua tes resmi ARRC yang digelar di Chang International Circuit, 22-23 Maret 2022. Andi Farid Izdihar menunjukkan performa positif dengan meraih catatan terbaik di kelas SuperSport 600cc, melalui torehan waktu 1:39,391. Sementara itu tandemnya, Irfan Ardiansyah, berada pada posisi 3 besar dengan catatan waktu 1:39,455.

Di kelas AP250, M. Adenanta Putra menduduki posisi ke-2 dengan raihan waktu 1:53.113. Herjun Atna Firdaus mengisi posisi 5 besar dengan catatan waktu terbaiknya 1:53.394, disusul Rheza Danica Ahrens yang meraih catatan waktu 1:53.521.

Pada putaran pertama di Chang International Circuit, Thailand, setiap kelas akan menggelar dua balapan, masing-masing pada Sabtu (26/3/2022) dan Minggu (27/3/2022). Dua balapan AP250 akan digelar pada pukul 13:55 WIB, diikuti SS600 pada pukul 14:45 WIB.

Bersamaan dengan dimulainya ARRC akhir pekan ini, Astra Honda Racing Team juga ambil bagian di Thailand Talent Cup, yang akan menggelar dua balapan di sirkuit yang sama. Pebalap yang dikirimkan adalah Decksa Almer Alfarezel. | based on AHRT Info

9 COMMENTS

  1. jelas tidak mampu dipertahankanlah, prestasi nya biasa finish dibelakang mulu macam dota,kalo mampu bertarung dibarisan tengah mungkin bisa buat dasar bertahan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP