Saturday, 18 January 2025

Marc Marquez Konfirmasi Tahun 2024 Akan Pakai Desmosedici GP23

TMCBLOG.com – Paolo Ciabatti sudah berulang kali mengatakan bahwa ada klausul kontrak antara Ducati Corse dengan Pramac Ducati yang secara umum akan memberikan hak ekslusif kepada Pramac Racing untuk menggunakan Desmosedici dengan spek dan tahun model yang sama dengan motor yang dipakai oleh tim pabrikan Ducati. Eksklusif dalam artinya, hanya Pramac yang akan memiliki hak tersebut dan membuat tim satelit lain tidak bisa mengikuti walaupun misalnya mereka memiliki pendanaan yang cukup untuk menyewa spek motor terbaru Ducati.

Ini artinya semua pembalap di tim VR46 dan Gresini Racing (Bezzechi – Marini & Marc – Alex Marquez) tahun 2024 nanti paling maksimum hanya akan dapat menggunakan Ducati Desmosedici GP23. Hal ini kembali disuarakan karena setelah konfirmasi Marc Marquez ke Gresini Racing hadir beberapa informasi mengenai kemungkinan Marc memperoleh spek motor yang sama dengan Pecco dan Bastianini. Bahkan Marc sendiri yang memberikan konfirmasi.

“Tahun depan akan menarik. Pada akhirnya, saya akan memiliki motor yang akan memenangkan kejuaraan tahun ini. Saya akan memiliki motor 2023 (GP 23), namun saya tidak tahu bagaimana evolusinya nanti.” begitu kata Marc menjawab pertanyaan di sesi tanya jawab seusai rolling thunder dengan komunitas motor di Melbourne kemarin.

Terlepas dari konfirmasi Marc ini, walaupun diketahui bahwa kerja Gresini Racing-lah yang secara independen berhasil mendatangkan Marc Marquez ke keluarga Ducati, secara umum Ducati sendiri merasa kedatangan Marc Marquez sudah seperti memperoleh durian runtuh “Marc adalah salah satu juara terpenting dalam sejarah sepeda motor,” kata General Manager Ducati, Gigi Dall’Igna, kepada Sky.

“Hanya orang bodoh yang tidak menginginkan Marquez. Hal tersebut terjadi hampir secara kebetulan dan kami dengan senang hati menerimanya. Itu bukan keputusan Ducati, Namun salah satu tim kami (Gresini) yang melakukan tugasnya dengan baik dan mendapatkan pembalap yang sangat kuat. Saya senang memiliki pembalap yang kuat.” – @tmcblog

29 COMMENTS

  1. “Hanya orang bodoh yang tidak menginginkan Marquez. #gigi
    ————
    Rasanya waktu itu puh sepuh rambut putih tidak menginginkan Marq 🤔

  2. bau2nya marc ttp kena hujat entar wkwkwk kalau kalah dikatain pake motor mudah aja ga becus, kalau menang dikatain bisanya menang pake motor mudah
    nasibmu marc putus kontrak wkwkwk

  3. “Hal ini kembali disuarakan karena setelah konfirmasi Marc Marquez ke Gresini Racing hadir beberapa informasi mengenai kemungkinan Marc memperoleh spek motor yang sama dengan Pecco dan Bastianini.” emang siapa si yg ngira dia bakal dapet spec gp24? jelas2 ga mungkin

  4. Acara fan riding parade ke sirkuit Philips Island agak aneh, kenapa sama Marc bukannya sama local hero Jack Miller?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP