TMCBLOG.com – PT. Garda Energi Nasional Indonesia (Savart EV), produsen kendaraan listrik lokal yang kini telah resmi terkualifikasi dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) 74%, telah mengukuhkan kehadirannya sejak pameran otomotif Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2023 dengan pengenalan varian produk Savart S1. Nah, kali ini mereka ketahuan sedang mempersiapkan calon produk baru lagi bernama SAVART A1 . . !!
Savart A1 di-declare oleh Savart EV sebagai motor listrik Urban Medium. Menggunakan mid-drive electric motor yang disalurkan ke ban belakang via belt, Savart A1 sepertinya juga berbagi part yang sama dengan S1 terutama pada sisi kaki-kaki dan suspensi dimana terlihat untuk suspensi belakang hadir dua shock.
Namun begitu perbedaan signifikan dari Savart A1 dibandingan S1 adalah bentuk dek tengahnya dimana Savart A1 memiliki desain flat front floor atau dek rata. Sementara S1 seperti juga PCX atau NMAX yang menganut model berpunuk. Perubahan ini juga diperkirakan berimbas pada perbedaan penempatan baterai dan tentunya juga bentuk dari sasis utamanya.
Walaupu berbeda dengan S1 di bagian dek, Savart A1 sepertinya masih tetap menggunakan konsep long scooter dan yang juga cukup menarik adalah joknya seperti terbagi dua. Entah ini ada hubungannya dengan bagasi atau sebagai ‘senderan’ dari jok utamanya.
Mengenai teknis lainnya diperkirakan Savart A1 akan sama dengan S1 dimana menggunakan motor listrik 72V dengan power maksimum setara 18,7 hp dan torsi maksimum 250 Nm plus efesiensi maksimum 91%. Mesin ini diperkirakan juga akan di-support oleh baterai 65 Ah 72V sehingga diperkirakan juga bisa tembus diatas 100 km/jam pada kecepatan maksimumnya. Apakah akan hadir di IMOS 2025 ini?
Taufik of BuitenZorg | @tmcblog