Wednesday, 27 November 2024

VLOG : Dapet Bahan Restorasi Lagi . . Kali ini Super Cub C700

TMCBlog.com – Bro sekalian, sementara Restorasi Honda C70 MY77 di-pause sejenak sampai menemukan solusi masalah kelistrikannya, tmcblog langsung beralih ke kegiatan hobi lain untuk mengisi waktu luang yakni restorasi lagi satu Unit C series Made In Japan lain Yakni Honda C700 Super Cub warna Hitam . . Jika sobat sebelum ini ingat, TMCblog juga sempat mendatangkan Hodna C800 dan sebenarnya restorasinya sudah rampung namun belum sempat membuat Vlog review nya . . nanti deh ya . . nah C700 ini secara tampilan mirip banget bagai Pinang tak berbelah dengan Honda C800 . . Namun memang ada beberapa perbedaan fisik dan terutama soal Kubikasi mesin dimana C800 menggunakan mesin kalo nggak salah 86 cc sedangan C700 pakai mesin 72 cc yang persis sama dengan mesin C70 . . . banyak yang tanya, koq restorasinya Honda terus ?  . . Jujur tmcblog belum berani ngerestorasi Motor 2 tak  . . . namun mudah mudahan kalau C-Series di Indonesia sudah terkumpul, kita akan beralih ke Motor motor jadul 2 tak nanti

Kembali ke tema  . . . Honda C700 yang hadir ke tmcblog kondisi mesinya masih menggunakan Platina full Original . ..  harganya murah meriah antara 1-2 Juta rupiah kalo bahan seperti ini, berasal juga kembali dari Yogyakarta, so dirumah ada 3 motor cub berplat AB hehe . . . Kondisinya  yaaaaa apa adanya . . namun yang penting bagi tmcblog memang kondisi mesinnya yang halus, standar 3 percepatan dan tidak ada masalah di bagian transmisi . ..

Walaupun hadir dengan kondisi bisa menyala . . Body dibagian depan sudah sangat kotor, Penampilan tromol depan belakang kotor, catnya sudah tidak bersinar lagi . . . lampu lampu hanya headlamp doang yang nyala, dinamo starter Ok namun Aki sudah lemah, spedometer mati total . .. Swing arm tidak ori karena swing arm Ori C700 menggunakan Sok belakang pendek  . ..  Motor ini memang rencananya akan direnovasi/ restorasi full dengan cara mengecat ulang seluruh sasis dan Body motornya  . . . .

Proses pembongkaran dan penurunan mesin tmcblog lakukan sendiri dalam rangka mengetahui kondisi jeroan dan detail partnya agar mudah nanti saat perakitan kembali . ..  dan ternyata kabel kabel boleh dibilang 70% OK, walaupun sebenarnya bisa dipakai lagi, tmcblog sudah mempersiapkan Kabel Body Original yang kebetulan masih ada jika mau mencarinya di OLShop seperti bukalapak, tokopedia, dan lain lain.

Bongkar tutup magnet kiri, terlihat kondensor nggak ada, ternyata dipindah ke tutup aki kiri hehehe . . namun platina ok, pengapian lumayan . ..  Kabel kabel di daerah aki lumayan 60% Ok, kabel ke arah lampu belakang masih lengkap walaupun tidak nyambung alias lampu mati semua . .

Setelah mesin turun, kabel di lepas dari Body dan Semua Kabel kabel untuk sementara tmcblog benerin dulu  ..  kabel kabel terkelupas segara ditutup menggunaan selongsong kabel yang mengkerut ketika dipanaskan . . Pokoke rapihhh . . Pekerjaan Pengecatan sasis dan body tmcblog serahkan ke Tukang las dan Cat di depan Komplek . .. dan saat ini on Progress pengerjaan . . . foto foto di artikel ini adalah foto foto yang diambil sebelum di pretelin dan menjadi referensi before restorasinya nanti . . . saat Motor nya selesai , Insya Allah tmcblog akan share di Blog dan Vlog . . .

taufik of BuitenZorg

24 COMMENTS

  1. Tinggal niatnya, banyak kok motor sebelah khususnya yg 2 stroke yg masih oke, cm masalahnya kebanyakan motor 2 stroke yamaha n suzuki banyak yg dibawa ke luar jawa untuk kerja di perkebunan, so populasinya di jawa tinggal sdikit.
    Perkebunan luar jawa perlu motor kuat n simple, makanya 2 stroke di jawa banyak yg diangkut ke sumatera n kalimantan

  2. namanya heatsrink om, jika dipanaskan mengkeret eh mengkerut maksutnya. tapi bagus penjelasannya untuk umum
    request om taufik, restorasi L2 super, hehew

  3. Pernah ada di garasi rumah, punyae simbok, warna merah maroon (kata orang2 tahun 80an,motor paling mahal warna merah), kondisi terakhir masih lebih bagus daripada punya tmcblog ini, sama2 plat AB tapi masih orian Ex simbok saya, sok belakang masih ori mentul2, spido hidup, lampu kota hidup , cm krn waktu itu simbok saya pengen ganti baru dan di rumah ga ada yg ngerawat, dijuallah ke pak dosen, syukurlah di sana dirawat dg baik.

  4. Bedanya C700 vs C800
    1. Beda cc
    2. C800 sudah ada meteran bensin, C700 blm ada
    3. C800 logo Honda di tangki huruf timbul, C700 masih stiker
    4.C800 ada behel melingkar jok belakang, C700 cm samping jok doang
    5. Pernah adu tarikan sama punya temen C800, gigi 1-2 menang C700, gigi 3 dilibas C800 kalah sekebon
    6. Pernah juga adu balap sama yamaha V75, kalah juga hehehe maklum topspeed C700 cm 70kpj 😛

    salam Ex penunggang Supercub C700 AB5164MA

  5. Info:
    Setau saya kalo motor jadul tromol nya emng gak di cat mas asli warna logam.

    Request restorasi suzuki crystal dong mas yg white

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP