Monday, 25 November 2024

Jadi pembalap Yamaha terbaik WSSP300, Galang hendra dibangakan oleh Minoru Morimoto

TMCBLOG.com – Bro sekalian, Kiprah putra-putri bangsa Indonesia di pentas olahraga internasional patut diapresiasi. Salah satunya yang tengah ambil bagian di balapan dunia adalah Galang Hendra Pratama. Perjuangan Galang di kompetisi World Supersport 300 (WorldSSP300) turut membawa nama bangsa Indonesia di kancah dunia. Dukungan dari publik Tanah Air pun mengalir buat rider Yamaha Indonesia itu dan “Untuk Merah Putih Semakin di Depan”.

Akhir Pekan lalu Galang bertarung di seri 4 WorldSSP300 yang digelar di sirkuit Donington Park, Inggris. Aksinya berlaga mengendarai Yamaha YZF-R3 mendapat perhatian dari segenap khalayak yang menyaksikannya. Di negeri sendiri, sebagai bentuk support untuk pembalap berusia 19 tahun itu, Yamaha Indonsia mengadakan nonton bareng seri 4 WorldSSP300 ini bertempat di booth Yamaha arena Jakarta Fair Kemayoran, Minggu malam 27 Mei 2018 dan dihadiri oleh Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Minoru Morimoto.

Layar lebar disediakan di panggung luar booth buat para pengunjung Jakarta Fair dan undangan spesial yaitu tim dan rider Yamaha Racing Indonesia yang berkompetisi di Asia Road Racing Championship (ARRC), komunitas R Series yang bernaung dalam Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI), dan Fans Club Valentino Rossi Indonesia (FCVRI) yang rajin memberikan support serta memiliki kedekatan emosional karena Valentino Rossi adalah mentor Galang saat ditempa di Master Camp 46 Tavullia Italia.

Perjalanan Galang di WorldSSP300 tahun ini diikutinya full series. Di seri 4 yang baru berlangsung, dia finish di urutan 9. Posisi itu adalah yang terbaik diantara pembalap bLu cRu lainnya. Hanya Galang yang berhasil masuk 10 besar pembalap dengan motor Yamaha YZF-R3 plus membawanya menempati posisi ke-12 klasemen sementara. Pencapaian ini walaupun tidak podium etap dianggakan oleh Minoru Morimoto . .

Based on YIMM Info

 

15 COMMENTS

  1. Tapi tetep lebih suka ana carrasco karna ane cowok tulen ????

    Berjuang Galang,semoga bs dikumandangkan lagi Indonesia raya oleh motor bernomor #55

  2. Ternyata penontonnya kemarin cuma sekedar penonton, masih banyak yg kira ninja yg menang adalah ninja 250/300, lama2 yamaha bikin acara nobar wss300 sampe motogp bahkan sponsorin motogp kok kayaknya sia2 saja sepertinya harus putar ide lagi untuk promosi produknya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP