Friday, 29 November 2024

Harley Davidson Termurah X350 resmi dirilis dengan banderol 75 Juta rupiah

TMCBLOG.com – Sesuai rencana, Di Cina tanggal 10 Maret 2023 Harley Davidson secara resmi merilis Produk Sepeda Motor yang memiliki harga Paling terjangkau di jajaran Lineup produk mereka, Harley Davidson X350 Namanya dan Dibanderol CNY 33.388 atau sekitar 75 Juta rupiah jika dikonversi ke Mata Uang kita. Harley Davidson X350 dikembangkan Oleh Harley Davidson bekerja sama dengan Raksasa Produsen sepeda motor China Qianjiang Motor dengan menggunakan bahasa desain roadster yang sporty.

Seperti sobat Lihat Tangki 13,5 liter dari HD X350 dibuat dengan desain tear-drop dan memiliki tepi sudut yang indah yang mengalir rapi ke bagian buritan dari Sepeda motor. Lampu depan LED melingkar dan konsol instrumen pod offset ( tidak simetris di tengah ) menambah sentuhan retro pada X350. Logo Harley-Davidson yang menyala di lampu depan menambah kesan premiumnya.

Harley-Davidson X350 ditenagai oleh mesin Dua silinder segaris 353cc liquid-cooled, parallel-twin yang menghasilkan Power maksimum 36,7PS dan torsi maksimum on-crank 31Nm. Mesin yang banyak dibenamkan di produk Produk lain sepeti Benelli ini dipasangkan dengan gearbox enam percepatan. Jeroan dari Mesin berupa Piston dengan Ukuran Bore 70.5mm dan ukuran stroke 45.2mm yang Over bore menunjukkan motor ini memiliki Pita power sampai di RPM tinggi. Dengan Mesin ini Harley-Davidson X350 memiliki konsumsi bahan bakar diklaim 20,2 km/ liter

X350 baru dilengkapi dengan rangka tabung baja multi-tubular. Dalam presentasinya di China, yang terungkap beberapa data teknis: panjang 2.110 mm, jok 817 mm dari tanah, ground clearance 185 mm, dan jarak sumbu roda 1.410 mm.

Di Sisi Suspensi, HD X350 menggunakan Suspensi depan up-side down 41mm yang menawarkan penyesuaian rebound, dan suspensi belakang tipe monoshock dengan penyesuaian preload dan rebound. HD X350 dipasangi roda 17” dengan ukuran ban depan 120/70 dan 160/60 di belakang. Motor ini mendapat rem cakram di kedua rodanya dengan kaliper empat piston di depan dan unit satu piston di belakang. X350 juga mendapatkan jaring pengaman ABS dual-Channel. . . . Kalau dijual Di Indonesia berpotensi head to head dengan Sosok Royal enfield 350 series nih.

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

30 COMMENTS

  1. sepertinya ego dan prinsip harus bisa fleksibel biar tetap eksis, mereka team marketing tingkat dunia pasti sudah survey untung ruginya keluarin produk.
    siapa tahu tertarik juga sama ukm di sini bikin colab Harley davidson X Viar, deliver with style hihihi.

  2. Bagi seorang purist harley davidson mungkin ini motor dianggap anak haramnya HD, tp yah bbrp perusahaan mau dapet duit cepet tp ga mau modal banyak dlm RnD, jadi keluar lah modelan HD X350 ini, ga salah sih,, toh kalo ga laku pun juga ga rugi2 amat,

    • Mengulang sejarah tahun 1960-1970an saat Harley mengakuisisi Aermacchi dan memasarkan motor2 ber-cc kecil. Nggak pernah diakui penggemar sebagai motor Harley sejati.

  3. Besok-besok sekalian keluarkan seri Harley-Davidson dari basis Benelli Patagonian Eagle 250cc.
    Lebih cocok masuk Indo.. karena awam disini aja banyak yang mengira ini adalah moge, dari model dan suaranya. Apalagi kalau di tempelin emblem Harley-Davidson.

  4. HD mau ga mau harus ikutin Zaman. Motor HD udah ga disukain anak muda. Rata2 yg beli juga umur 40 ke atas. Makanya penjualan turun. Ini udah banyak dibahas sama media bisnis di luar. Makanya dibikin lah motor yg cc lebih kecil supaya lebih murah. Tampang juga lebih modern

  5. Mungkin bakal punya alergi lampu merah juga,kan pengguna Harley kebanyakan biasanya gak mau berhenti kalo lamer

  6. setelah pajak bea masuk perijinan bpkb dsb di negara wakanda akan berharga 3x lipat, untuk mempermudah pengurusan segala persyaratan, agen distributor harus mengeluarkan duit ekstra tuk para pemangku kepentingan berakibat harga produk yg mahal, dan bangsa ini bangga dengan produk berharga mahal walau rupayah yang dikeluarkan tak sebanding dengan barang yg dinegara pengimpor lain yg harganya jauh lebih murah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP