Sunday, 24 November 2024

Joan Mir terus di Tim Pabrikan Honda MotoGP sampai Musim 2026

TMCBLOG.com – Hari ini 26 Juli 2024, Honda Racing Corporation telah mengumumkan Persetujuan perpanjangan kontrak dua tahun dengan Joan Mir sebagai pembalap Tim Pabrikan Honda di Kejuaraan Dunia MotoGP. Dan membuat Tim pabrikan Honda Yang dikelola HRC menjadi Team Pabrikan MotoGP ke empat yang mengkonfirmasi Full Line Up teamnya Untuk 2025.

Joan Mir melakukan debut penuh waktunya di kelas Moto3 pada tahun 2016, memenangkan 10 balapan dan meraih Kejuaraan Dunia pertamanya pada tahun berikutnya. Ia dipromosikan ke kelas Moto2 pada tahun 2018 dan melangkah ke kelas utama, MotoGP, pada tahun 2019 sebelum dinobatkan sebagai Juara Dunia pada tahun 2020.

Sejak tahun 2023, ia telah berkompetisi di kelas MotoGP bersama Tim Repsol Honda, dan telah meraih total 12 kemenangan Grand Prix dan 33 podium selama berada di Kejuaraan Dunia. Untuk musim 2025, Joan Mir dan Luca Marini akan terus bersaing bersama. Selain Stefan Bradl, Aleix Espargaro akan bergabung sebagai test rider pendukung pengembangan mesin. – @tmcblog

8 COMMENTS

  1. Mau kabur macam rins tapi kok malah sama blangsak juga si mir di yamano 🧐

    Honda sepertinya tidak terlalu buruk untuk mendapatkan gawean😌

  2. Salut kalau 2 pihak ikhlas.
    Yang satu gedek sama motornya, yang satu puyeng lebih sering jatuh daripada finish

  3. Tidak ada pilihan utk Mir bertahan, Trackhouse cenderung ke Oliveira atau Jo Roberts. Dengan bergabungnya Aleix menjadi motivasi Mir utk membawa Honda berkembang kembali.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP