TMCBLOG.com – Tahun pertama kembali lagi ke balapan, Andrea Iannone langsung memperlihatkan levelnya di atas Ducati Panigale V4R tim satelit GoEleven di Kejuaraan WSBK. Line-up MotoGP di pertengahan bulan Juni 2024 ini sedang sangat dinamis dengan banyaknya tim baik pabrikan dan juga tim satelit yang belum terkonfirmasi pembalapnya buat musim 2025 dan Iannone banyak disebut sebagai calon yang cukup kredibel untuk kembali balap di MotoGP. Ducati sendiri masih ada beberapa tempat kosong dan potensi tempat kosong lagi jika ada pembalap yang menyeberang ke pabrikan lain. Bagaimana kalau Iannone balik ke MotoGP dengan Ducati? Ini jelas pertanyaan menarik yang dijawab oleh team manager Lenovo Ducati – Davide Tardozzi.

“Dengan Andrea saya sempat berhubungan sebentar dan seperti yang kita tahu Paolo Campinoti adalah pengagum beratnya. Namun, saya pikir hal ini cukup sulit karena beberapa alasan. Andrea melakukan (debut) dengan sangat baik di WSBK, tapi MotoGP sudah selangkah lebih maju dan saya tidak tahu apakah setelah bertahun-tahun dia masih bisa mencernanya. Selain itu, cara berkendara telah berubah dan pada saat yang sama juga karakteristik motornya.”

“Mengingat usianya, Andrea harus berusaha tampil baik di SBK. Yang pasti MotoGP ada di kepalanya, tapi saya melihat sulit dia bisa mencapainya. Namun, dia punya bakat alami, dan saya ingin mengingat sesuatu yang dikatakan Marquez ke saya beberapa tahun yang lalu: Iannone adalah satu-satunya pembalap yang ditakuti Marc di Moto2, dan Andrea pantas mendapatkan rasa hormat dari juara dunia delapan kali itu.”

Kepada GPOne Davide kemudian ditanya apa yang akan dia lakukan jika dia berada di posisi Iannone dan melihat potensi kembali ke MotoGP. Seperti kita ketahui banyak rumor beredar bahwa Iannone sedang dalam penjajakan ke Pramac Racing yang memiliki salah satu rencana akan menggunakan Yamaha M1 tahun depan.

“Jelas saya akan mencobanya dan yang jelas Iannone ingin mencoba kembali, karena dia adalah pebalap berbakat yang punya passion. Saya pribadi berpikir pantas baginya untuk mencoba kembali ke MotoGP, karena jika dia percaya pada kemampuannya sendiri. kualitas yang harus dia coba.

“Namun, pada saat yang sama, saya menggunakan alasan, sadar akan dinamika paddock saat ini, sebenarnya saya katakan itu akan sulit. Tapi satu hal yang pasti: jika seorang pembalap tampil kuat dalam balapan, dia harus percaya dan mencoba. Oleh karena itu, jika menurutnya dia kuat, dia harus mencobanya.”

15 COMMENTS

  1. Pramac kemungkinan deal dengan yamaha, gresini racing mungkin hire join mir, pasar mbalap desmo bikin mumet

  2. Kalau dia balap di MGP pasti ada yg seneng banget sih.
    Secara dia kan lebih bagus dari marc, yg saat ini tajam tapi ga tajam; tumpul tapi tidak tumpul.
    Apalagi bonusnya, doi adalah pembalap developer yg sangat berjasa pada revolusi Aprilia sampai saat ini, bahkan saat lama ga balap di Aprilia sekalipun

  3. Kembali lagi soal adaptasi ya kalo bener mau kembali ke motogp, contohnya tahun lalu jurdun wsbk bautista wildcard pakai ducati gp23 hasilnya zonk.

  4. Mending aprilia ambil maniac ini aja, dpt harga murah trus juga sudah gak perlu adaptasi lama krn pernah di aprilia jg sebelumnya. Dgn martin juga bisa sama2 slengek’an orangnya, plus katanya nyari pembalap italia juga

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here