Saturday, 21 December 2024

Pecco Bagnaia Tercepat FP1 MotoGP Motegi Jepang 2024

TMCBLOG.com – Cuaca berawan dengan suhu permukaan aspal trek sirkuit Motegi 29°C menyapa pembalap MotoGP di sesi pertama FP1 seri Jepang ini. Rekor laptime sirkuit Motegi sendiri 1:43,198 atas nama Jorge Martin tahun 2023. Maverick Vinales di menit ke-4 menorehkan benchmark pertama 1:47,744 di atas ban Soft-Medium Slick. Menit 7 Taka Nakagami dengan ban Medium-Medium memimpin dengan 1:46,223 sebelum Jorge Martin di menit ke-8 memimpin dengan catatan waktu 1:45,318.

Menit 13 ketika bendera hujan berkibar di satu sektor, Pecco Bagnaia memimpin timesheet sementara dengan 1:45,209. Setelah itu semua pembalap masuk ke pit dengan posisi top-5 Pecco, Martin, Diggia, Marc dan Miller.

Jelang menit ke-35 Jack Miller, Marco Bezzechi, Fabio Quartararo dan Luca Marini menjadi 4 pembalap pertama yang kembali masuk trek, mulai dengan menilai keadaan trek untuk kemudian mungkin persiapan untuk time attack. Namun di menit ke-39 bendera putih silang merah (menandakan hujan) kembali berkibar menandakan rintik hujan kembali turun.

Setelah 45 menit kondisi trek tidak banyak berubah dan Pecco Bagnaia hadir sebagai yang tercepat di sesi FP1 MotoGP Motegi Jepang 2024. – @tmcblog

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP