Friday, 22 November 2024

Analisis Sederhana laptime Persektor Kualifikasi MotoGP Brno 2015 . . . Lorenzo Konsisten cepat di tiap sektor

460x110

IWB-TMC-NAKEDVOLUTION

iridium

JL-low-1

Bro sekalian, jelang MotoGP Brno yang akan hadir beberapa jam lagi, Via artikel ini tmcblog mau share kepada mas bro sekalian,bagaimana sebenarnya performa dari beberapa rider pada Sesi Kualifikasi 2 (Q2) kemarin yang dimenangkan oleh Jorge Lorenzo sekaligus memecahkan rekor laptime spektakuler 1:54. Pada artikel ini   kita akan cuplik data laptime persektor dari  6 rider Lorenzo-Marquez-Rossi-Iannone-Vinales- Barbera . . . Cekidot

banner-440x110genJuara

MBtech Riders-APR

Sector1

ektor 1 brno dimulai dari Straight menuju R1 . . . R1 ini adalah point dimana pengereman yang dilakukan para rider MotoGP termasuk yang paling berat dan sulit, Mereka harus mempersiapkan titik pengereman semenjak 331 meter sebelum belok ke kanan dimana Rider akan ngerem dari kecepatan maks 315 km/jam sampai sekitar 148 km/jam dan mengalami deselerasi G-Force sebesar 1,6 G . R1 adalah tikungan setengah parabolic yang diakhiri dengan R2 yang sedikit Fast corner  . . . setelah itu  ada straight namun denan kontur menurunnn menuju R3. Di R3 yang sedikit sempit, rider akan menurunkan kecepatan dari 299 km/jam ke 133 km/jam . .. perbandingan performa laptime rider pada sektor ini adalah

sector1

Terlihat pada sektor ini . . . Jorge Lorenzo sangat menguasai walaupun dibayangi oleh iannone 0,011 detik lebih lambat  . . . walaupun Top speed dari Yamaha M1 boleh dibilang bukanlah yang paling tinggi di straight . .. tercatat hanya 307 km/jam rerata topspeed dari JL99 . . . sedangkan rerata topspeed GP15 yang digeber Iannone 310 km/jam. Di sektor 1 ini Marc Marquez tidak begitu dominan. Menarik Melihat Laptime Barbera ( ducati Open ) lebih tinggi dari Vinales ( Suzuki factory with Consession )

Sector2

Sektor 2 adalah sektor dimana Rider akan ride diantara rimbunnya pepohonan hutan dimulai dari R4. Setelah R4 ada sedikit Straight menuju R5 dimana rider akan ngerem dari kecepatan 280 km/jam ke 131 km/jam dan mengalami delelerasi G Force sebesar 1,5G. R6 dan R7 adalah daerah slow corner . . . Sektor 2 diakhiri oleh R8 dimana rider akan mengurangi kecepatan dari 217 km/jam ke 128 km/jam

sector2

Lagi Lorenzo torehkan laptime tercepat di sektor patah patah nan slow ini . . . Marc Marquez dan valentino Rossi menbayangi dari dekat. Ducati GP15 dan suzuki GSX-RR kurang berkutik disini sob

Sector3

Sektor 3 Sirkuit Brno dimulai dari tikungan sempit R9 dilanjut Straight yang berujung R10 dimana rider akan ngerem dari kecepatan 278 km/jam ke 124 km/jam dalam 4,9 detik sehingga akan merasakan kembali G-Force deselerasi sebesar 1,3 G. Lepas dari R10 yang semi hiperbolik dari kecepatan 124 km/jam , gas digeber sampai mesuk ke kecepatan 249 km/jam disebuah straight kecil yang berujung di R11 dimana kembali direm itu motor sampai ke kecepatan 128 km/jam . ..  R11 dan R12 adalah sebuah Chicane .. .

sector3

Di sektor gabungan antara straight emnurun, speed corner dan Chicane ini Marc Marquez menguasai sob, namun tipiiiis banget bedannya sama Lorenzo  . . . hanya 0,002 detik . . . weleh tifiiiissss . . . Rossi, iannone dan Vimnales cukup Kuat .. .  Ducati Open agak suffering di area cepat ini sob

Sector4

Sektor 4 dimulai dari Straight pasca R12 namun dengan kondisi kontur track yang nanjak . . . di R13 itu udah kayak ciluk ba  .. .  nanjak lalu nikung ke kiri .. . butuh mental yang besar di sini . ..  R13 dan R14 kembali adalah sebuah Chicane yang merupakan tikungan terakhir menuju garis Finish .  .

sector4

Di sektor terakhir ini . . . Cukup Kaget melihat Iannone dengan GP15 begitu kencang . . . Kontur sektornya sendiri adalah  . . . straight tanjakan dan chicane lebar . . . wiiihh , kayaknya power Desmosedici berbicara disini  . . .  Marquez dan Lorenzo sendiri sama ketat alais sama kencang di sektor terakhir ini sob . . . Lack of Power GSX-RR dan Ducati open yang dikungkung Software Magneti marelli terlihat agak suffering di sektor unik Sirkuit brno ini  . . .

So kesilpulannya ? Jorge Lorenzo terlihat sedikit lebih menguasai Sirkuit Brno ini . . . Rata rata Di hampir setiap sektor ia bisa memaksimalkan Yamaha M1 sampai ke limit tertinggi . . . Marc Marquez boleh dibilang memang sedikit tipis lebih lambat dari Lorenzo . . . Rossi sekali lagi menjadi yang ketiga, namun saat Race nanti ia tetap bisa menjadi Kuda Hitam . ..  Ducati ? menjadi ancaman terutama di sektor 4 sob . . .  . . . so sepertinya Race akan berlangsung ketat  . . . kita tunggu saja .. . semoag berguna

Taufik of BuitenZorg

MVAI-Banner-1

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

 

14 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP