Tuesday, 26 November 2024

Carlo Liuzzi : Marc Marquez bagai Sosok Hyde dan Jekyll

TMCBLOG.com – Bekacamata dengan Frame tebal, Potongan rambut Rapi dan selalu ada di Paddock Garage Repsol Honda . . ia adalah Carlo Liuzzi yang sekarang menjabat sebagai Insinyur Elektronik ( Elektronik Engineer) dari Juara dunia 8 Kali Marc Marquez. Jumlah team dari Marc Marquez sendiri ada sekitar 9 Orang. Lima di antara ke-sembilan orang ini mengikuti Jejak Marc semenjak Moto2. Dua dari sembilan anggota team berasal dari Italia di antaranya adalah Mekanik Roberto Clerici dan Carlo Liuzzi. Kita akan bahas fokus ke Carlo ya. Seperti Juga Santi Hernandez, Carlo ini mengawali karir sebagai mekanik Suspensi Namun di team Formula 1 Benetto dan team lain, namun jelas Passion Utamanya adalah Sepeda motor.

Carlo Liuzzi ini memang memulai karir dari roda empat. Lompatan terbesar Carlo ada di tahun 2000 ketika ia menolak satu ajuan dari team F1 untuk selanjutnya lebih memilih ke salah satu team GP125 Kepada Mundo Deportivi Liuzzi berkata : ” Saya pergi ke Inggris karena mudah mencari pekerjaan di bidang Motorsport. Saya ini tidak pernah menyukai Matematika, Namun saya memperlajari teknik karena saya ingin bekerja (di bidang) Sepedamotor “ setelah dari GP125 Carlo Liuzzi sempat berlabuh ke team Superport dan WSBK bersama Davide Brivio yang sekarang team Manager Suzuki Ecstar dan Juga Massimo Maregalli.

Mengenai Nama Nama besar yang pernah ia tukangi adalah Jorge Lorenzo ketika di Team Yamaha 2008-2009 setelah itu 2010 ia pindah ke honda dan menangani beberapa Pembalap penting Repsol Honda seperti Andrea Dovizioso dan Juga Casey Stoner. baru tahun 2013 ia menangani Sosok Marc Marquez. Sebenarnya Di tahun ia menerima tawaran menangani Marc, ia juga sedang menungu resume yang ia layangkan Ke Ducati, Namun akhirnnya pelabuhannya tetap ke team Marc Marquez, tetap di Repsol Honda.

Ketika Pertama kali menangani Marc, Carlo sudah mengerti bahwa ia adalah pembalap yang spesial ” Kita bisa bekerja tahunan dengan pembalap ‘ normal’ , Namun lalu seorang pembalap yang sangat kuat hadir menjelaskan sesuatu padamu, (rasanya) seperti berada di dunia yang berbeda. Jika kamu menyuruh saya mencari area mana Marc tidak berada pada level 100% maka saya tidak akan menemukannya. Ini Merupakan sesuatu yang Luar biasa. Ia merupakan sosok yang tidak pernah merasa lelah untuk berkembang dan ia seperti terlahirkan untuk menjadi Seorang Perfeksionis “

Yang menarik adalah Ketika Carlo menganalogikan Marc Marquez Sebagai tokoh Hyde dan Jekyll, yap hampir memiliki dua personalitas ” ia memiliki dia personalitas, Saya selalu katakan ia seperti Hyde dan Jekyll. Ketika di Box ia 100% teknikal, Marc Menjelaskan segalanya dengan baik, Kalem dan Tanpa gaduh. Ketika sudah bergerak ( DI Track ) ia bertransformasi secara keseluruhan , ia menjadi sangat berhasrat untuk Balap. Ia merupakan pembalap yang super komplit. Memiliki Karakter, hati dan Keberanian. Dan ketika di depan media Marc selalu Positif. Sama halnya seperti yang terjadi ketika Rapat teknis, (Marc) selalu memulai dengan Positif, bahkan ketika berada dalam suatu keadaan dimana Marc Tidak menyukainya . . “

taufik of BuitenZorg

86 COMMENTS

  1. Artikel bahan bakar²an kubu ABM VS ABR.

    Artikel sblmnya nyuruh komentator adem, eh di siram bensin lagi sm TMC BLOG ?

    • sebagai catatan : saya nggak pernah nulis yg provokatif ya
      mosok saya nggak boleh nulis soal Marquez, Rossi, Vinales dll biar komentator adem ?
      yang penting tulisan saya nggak provokatif, beda kalo kamu temukan tulisan saya provokatif . . . Logikanya ditaroh dimana ? 😀

      • Salam dr Bali ??Wak Haji,
        saya sebagai silent reader yang setia dari jaman Wak Haji kupas Thunder 250, bahkan sampai sekarang setiap baru bangun , warung Tmcblog yg pertama di baca.
        Karna artikelnya berguna, mendidik dan mencerahkan.
        Banyak pelajaran yg saya dapat.
        kalau ada yg nyinyir d cuekin aja
        Sehat dan sukses slalu wak..??

      • Mau nanya:
        1.apa setiap mau coment /reply harus isi username & email?

        2.tmcblog ada arsip/link race full motogp /seri /musim gak?

        3.jika tidak bisa gak misal tiap artikel analisis pasca race di sertai link race tersebut secara full?

  2. 9 orang crew nya MM itu yang gaji honda semua apa ada sebagian Mm yg gaji wak?

    Kaya burgess dulu waktu masih sama rossi siapa yang gaji burgess? Kayaknya ini seru juga buat bahan artikel wak,pasti banyak yg ingin tau soal itu…

    • betul, mm93 terlihat amat sangat emosional, yang syukurnya dia tunjukkan dan buktikan di track (saja), gak sampai ke microphone.

      yang muncul di microphone cuma: “what happened yesterday gave me extra motivation”

      like this man more than ever

  3. Ternyata org yg ga suka Matematika bisa juga bekerja dibidang teknisi yg membutuhkan perhitungan matematika yg njlimet,,,

    • Ga suka bukan berarti tidak bisa,
      Seperti kita bisa aja mukulin langsung si ubin toilet, tapi kita tidak suka bro
      (Kita lebih suka masukin karung baru pukulin rame2?)

    • Tidak suka tidak berarti gak bisa..
      Contoh lainnya ane sendiri gk terlalu mahir fisika (dulu jaman SMA ulangan mesti paling jelek dr anak lain, kelas favorit pula), tp justru ane suka sm bongpas mesin, cara kerja cam, cvt, dll yg itu jelas2 butuh bgt yg namanya ilmu fisika (dan matematika). To nyatanya ya bisaaa.. Alhamdulillah ane bersyukur..

  4. Maksudnya Marquez ya mbah….dmana masa Marquez sampai pada masa Rossi sekarang….sudah berapa jurdun mbah yg dikumpulkan Marquez….dan pada saat itu tidak ada lagi yg patut diperdebatkan…dan para VALEBAN hanya MELONGO TERDIEM…..Karena Marquez telah melewati Rekor si Aki Aki……Any Question Valeban..???

    • LAKBAN ya? makanya ngemengnya kayak kentut. masak iya “masa marquez sampai masa VR” eh mblo, VR itu jauuuuh mulai balap sebelum MM, bahkan sejak MM pakai popok VR dah balapan

  5. harua di akui…dan mau tidak mau..ini adalah masanya MM di motoGP..motoGP ya bukamotoBEbEK. tapisangat sulit diterima oleh bani smart dan bani anu..ekekekwk

  6. Bahas markeset bin marckentul lagi…
    Rider membosankan wkwkwkwk..
    No offense lho yaaa…
    Bahas tiket mandalika yang katanya sudah bisa dipesen donk wak..

  7. MM93 sepertinya emang uda dipersiapkan sangat maatang sejak balita untuk jadi pebalap, wabilkhusus juara dunia. di paddock, di lintasan, didepan media semuanya nyaris sempurna

  8. Bahas dia lagi…
    Bahas yamaha dong yang trennya beberapa race ini positif, apa karena faktor trek apa emang masalah gimana. Trus kenapa ducati sama suzuki cenderung menurun.

  9. Rossi rider hebat dan jurdun? Fakta..
    Marquez rider hebat dan jurdun? Fakta..
    Yg komen fbr vs fbm disini rider hebat? Nguimpi… Ahahahahahhah
    Jgn fanatisme buta..
    Sy suka rossi dr tahun 97, tp skrg era nya marquez dan rising star quartararo

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP