Thursday, 23 January 2025

Siap Siap, KTM 250 Adventure Juga Direncanakan Hadir !

TMCBLOG.com – Secara umum KTM 390 series itu memiliki platform desain yang mirip dengan KTM 250, 200 dan 125 series. Dan dari dulu kita melihat bahwa platform desain dari 125 sampai 390 KTM itu terdapat garis desain yang sama, silahkan sobat sekalian cek saja RC series dan Duke series dimana mulai dari 125, 200, 250 sampai 390 itu bentuknya ada garis desain yang sama.

Nah berdasarkan hal ini lah TMCBlog juga berfikir bahwa adalah sesuatu yang logis ke depan KTM juga akan melakukan strategi turunan dari 390 Adventure ke kubikasi di bawahnya seperti yang telah di rilis oleh Zigwheel yang sempat menuliskan bahwa dokumen presentasi KTM sempat bocor di media sosial (yang kemudian diketahui sudah di take-down) yang menunjukkan bahwa memang ada rencana KTM merilis produk ini di India dalam waktu dekat.

Menurut rumor di India mengenai KTM 250 Adventure yang seharusnya diluncurkan pada Oktober 2020, tetapi pandemi COVID-19 yang mengacaukan jadwal di seluruh dunia. Modelnya akan menggunakan mesin yang berbasis pada model Duke 250 dengan mesin satu silinder 248cc dengan power maksimum 30 hp dan torsi maksimum 18,4 lb-ft dengan transmisi enam kecepatan.

Menurut Zigwheel, rangka sasis motor KTM 250 Adventure akan sama dengan 390 Adventure. Sementara untuk feel premium tambahan, kita akan mendapati style KTM 390 Adventure yang kental disana, meskipun misanya ada beberapa yang diturunkan levelnya seperti headlamp yang masih bohlam halogen, seperti Duke 250 generasi terakhir. Tetapi ketika melihat ke bagian kokpit, ia mendapat cluster TFT yang sangat mirip seperti 390 Adventure tidak dan seperti unit LCD pada Duke 250. Wahhh 250 Adventure, trus kalau bisa CKD bakalan menarik banget nih buat market Indonesia . .

Taufik of BuitenZorg

16 COMMENTS

  1. Kapan ya ktm bikin lagi motor kaya duke 690 lama yg ala supermotard, moga ada yg 250 bahkan 150 nya, aprilia punya sx 125

    Ngarep doang muncul beli mah kagak ?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP