Saturday, 25 January 2025

Andi Gilang P2 Race 2 SS600 ARRC Sepang 2022

TMCBLOG.com – Setelah hanya Finish di Posisi 5 pada Race 1 kemarin dan kurang bisa mengejar para pembalap Malaysia di depan karena ada sedikit masalah teknis di CBR600R-nya, Andi Farid Izdihar/ Andi Gilang kembali start dari Posisi terdepan di 10 lap race 2 Kelas SS600 ARRC Seri 2 Sepang 2022. Andi Gilang memimpin setelah Start, Azroy Crash di T1 setelah Touch dengan Ibrahim.

Lap dua dan lap ke tiga Andi Gilang Yang merupakan alumnus ATC memimpin di depan dua Mantan Pembalap ATC Helmi Azman dan Nakarin. Pada lap ke-4 Posisi Top 3 sedikit berubah dimana Nakarin Mundur setelah Pawi Naik ke posisi tiga. Lap 5 Masih Gilang, Helmi, Pawi di Top-3

Lap ke 6 Helmi Azman Overtake Gilang dan memimin race. Ratapong Crash. Lap 7 Ibrahim membawa R6nya mendekati Pawi di mengincar Posisi Podium. Jelang Lap ke 8 Ibrahim Crash di T15 sementara itu Helmi Masih memimpin di depan Andi Gilang dan Pawi.

Lap 9 Tiga pembalap terdepan masih berjarak dekat Helmi, Gilang dan Pawi. Lap terakhir Pawi memimpin di depan Gilang dan helmi. Dan setelah 10 Lap Helmi Azman Menjadi Juara Race 2 SS600 ARRC Sepang 2022. Andi Gilang P2 diikuti Khairul Idham Pawi.

Taufik of BuitenZorg

 

6 COMMENTS

  1. Tahun ini di ss600cc setidaknya ada wakil indonesia untuk mengisi podium, setelah eranya M. Fadli, kini baru Andi GiLANG yang tampil konsisten dipodium tiap serinya.
    #catat.

  2. Liat saja waktu ap250 cuma sskali menang jarang podium
    Pas turun di wss sering di ddpan karna lawannya juga biasa saja

    Saya bwrani pegang anak arrc ap250 top5 kalo turun di wss300 bisa juara seri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP