Saturday, 16 November 2024

Menyoal ‘Sayap Melengkung’ di RB16B Red Bull Racing F1

Pict : Motorsport

TMCBLOG.com – Walaupun boleh dibilang berhasil ‘ngadalin’ Max Verstappen di F1 Catalunya akhir pekan yang lalu dengan strategi 2 Pitstop dan ban medium, Lewis Hamilton sempat menyatakan komentarnya yang bernada kecurigaan terhadap kehadiran sesuatu yang baru dari sayap belakang mobil RB16B Red Bull Racing bermesin Honda yang lebih fleksibel dan dapat berputar ke bawah pada lintasan lurus untuk meningkatkan top speed, namun kemudian bisa diputar kembali ke posisi normal saat bertemu dengan tikungan agar bisa menghasilkan downforce yang maksimal sehingga ban bisa memperoleh grip terbaik alias tetap nempel di aspal.

Lewis Berkata, “Red Bull sangat cepat di straight. Mereka memiliki sayap melengkung di belakang mobil mereka yang mereka pakai hari ini dan mereka memperoleh setidaknya tiga persepuluh (detik) dari sayap ini. Jadi mereka akan lebih cepat melaju di straight daripada kita, dan akan sulit untuk menahan mereka. Tapi bukan berarti itu tidak mungkin “

Jadi pada dasarnya, secara umum sayap belakang dari semua mobil F1 rata-rata juga melengkung. Namun mungkin yang dikomentari oleh Hamilton adalah tingkat melengkungnya bagian tengah dari sayap belakang Red Bull RB16B lebih rendah dari biasannya sehingga pada dasarnya akan membuat besarnya downforce makin sedikit dan muaranya membuat kecepatan puncak mobil lebih tinggi saat digas-pol di straight.

Red Bull kontan merespon laporan Lewis ini. Team principal mereka -Christian Horner- pada dasarnya melakukan pembelaan bahwa semua aspek aerodinamika dari RB16B sudah dilakukan scruiteneering dan lolos. “Saya mendengar komentarnya,” kata Horner “Tentu saja mobil-mobil itu diperiksa dengan cermat dan ada tes ‘Pull Back’ dan ada banyak jenis tes berbeda yang harus dilalui. FIA sangat senang dengan mobil ini, karena telah lulus semua dari tes yang cukup ketat.”

“Jadi saya terkejut melihat komentarnya tentang itu. Tapi itu adalah sesuatu yang Toto (Wolff) katakan padaku sebelumnya. Saya ragu itu adalah pendapat Lewis, jadi mungkin berasal dari tempat lain.” Ya jadi pada dasarnya Horner berpendapat bahwa apa yang diucapan oleh Hamiltonton adalah bisikan dari Wolff. Kedua Team Principal ini memang menarik jika dilihat sepak terjangnya di paddock F1 dalam saling berkompetisi satu sama lain. Sengit, sering melakukan serangan On dan Off Track, namun keduanya saling respect.

Secara umum apa yang dikomentari oleh Lewis Hamilton ini agak bertolak belakang dengan data data Top Speed rata-rata yang diperoleh pembalap di straight Catalunya pada hari Ahad balap kemarin. Dan bahkan secara umum Top speed rata-rata Max Verstappen ada di bawah Lewis . .

Namun begitu yang juga cukup membuat panas adalah, beberapa saat yang lalu hadir kejutan dari FIA yang diperkirakan masih merupakan buntut dari komentar Lewis soal ‘Bendy Wing’ dari RB16B ini. Kejutan tersbeut adalah FIA akan memperkenalkan tes fleksibilitas sayap belakang baru menjelang Grand Prix Prancis di tengah kekhawatiran beberapa tim mengeksploitasi aturan Formula 1 dimana ada kemungkinan perubahan kelengkungan wing saat mobil dipacu dengan kecepatan tertentu yang tidak terdeteksi hanya pada saat test statis. Secara umum FIA akan melihat dinamika dari kelenturan wing belakang bukan hanya saat statis, namun dengan sebuah simulasi yang diharapkan mewakili seakan-akan mobil juga sedang bergerak kencang di straight.

Dari beberapa sumber yang TMCblog baca, pengujian baru ini akan mencakup pembatasan putaran sayap belakang hanya satu derajat rotasi pada sumbu normal ke bidang tengah ketika dua beban 750N menarik ke arah belakang dan horizontal. Hal ini lah yang sepertinya dijadikan simulasi ketika mobil berada dalam sebuah kecepatan. Pengujian lebih lanjut melibatkan gaya 1000N vertikal dan gaya downforce dengan juga hanya satu derajat rotasi putaran dari Wing. . . . Kita pantau perkembangannya sob . .

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

98 COMMENTS

    • kalo nonton F1 jangan terlalu fokus ke race track nya gan, liat team strategy + team communication nya pasti kelihatan serunya, belum lagi kalo ada insiden safety car, ada beberapa tim yang mendadak pit stop biar ganti ban yang lebih fresh

      kalo masih kekeuh nyari keseruan di race tracknya, fokus ke papan tengah, di sana tempat banyak overtaking selama race

  1. Mungkin bukan karena Sayap Lengkung nya, Wak…
    Tapi gara2 deretan 5 huruf di Sayap Lengkung tsb…?
    bikin meriang… xixixi…

  2. Nah gitu wak kalo bisa yg istiqomah bikin reportase tentang f1, kalo motogp kan banyak bloger2 yg bikin reportasenya, padahal di f1 juga banyak yg menarik

  3. Memang super kreatif Adrian Newey si disainer RB Honda F1. Duluu di era Vettel memanfaatkan gas buang knalpot utk meningkatkan downforce.

  4. Yang gila dari rb setelah honda cabut,mereka malah beli ip power unit plus bajak orang mercedes padahal rb gak punya anak perusahaan otomotif.agak mubazir gak yah teknologinya kalau seandainya mereka juara tapi gak punya produk selain minumannya?

  5. padahal pas race pertama punya harapan redbull-verstappen bisa champion tahun ini, tapi semakin ke sini kayaknya mercedez-hamilton lagi

    ngeri sih mercedez, padahal tahun ini honda ngasih mesin all-new ke redbull, masih aja belum bisa ngimbangi merc-lewis

  6. RedBull F1 dengan disainer Adrian Newey memang super kreatif terutama dalam aerodinamika. Duluu saat Vettel jadi pembalapnya, Newey menggunakan gas buang knalpot sebagai penambah downforce

    • Newey adalah insinyur F1 jenius…
      Pernah baca di sebuah artikel…di tahun 90an, ada 2 orang jenius yang bersaing dalam kejuaraan…yaitu michael schumacher dan adrian newey…schumy dengan ferrari nya dan adrian newey dengan mclaren nya…

      Schumy udah pensiun, sekarang tinggal newey yang masih ada…

      Kalo soal strategi, jean todd dari ferrari itu yang jempolan (pada saat itu)…kalo sekarang toto wolf yang jago strategi…

      • Sayang bgt Ferrari skrg milih orang yg salah utk jadi team principal.

        Binotto lebih cocok utk mengembangkan mesin, bukan mimpin seisi tim.

    • dulu saingan berat Adrian Newey itu Rory Byrne perancang mobil Benetton dan Ferrari.
      Ditambah boss strategi Ross Brawn. Makin padulah Ferrari. Ditambah Giles Simon, Nigel Stepney dan Luca Marmorini, Giles Simon, Paolo Martinelli perancang mesin V Ferrari.

  7. padahal race pertama berharap redbull-max bisa champion tahun ini, tapi semakin ke sini kayaknya mercedez-lewis lagi yang champion

    ngeri sih mercedez, padahal honda tahun ini ngasih mesin all-new ke redbull

  8. Setelah pisah dari |=|0nD@ Redbull pilih beli ip plus bajak orang mercedes buat bikin power unit sendiri,yang jadi pertanyaan seandainya mereka sukses bikin pu apa gak mubazir kalau gak diterapin di produk otomotif?

    • Kebetulan pas wak haji bahas regulasi teknis F1 yg serba berubah dan ketat. Saya kadang khawatir dgn pengembangan teknis Motogp saat ini. Topspeed gila2an. Winglet dan suspensi aktif (walaupun masih diswitch manual oleh pembalap). Tragedi Tamburello ’94 masih menjadi kesedihan bagi saya. Saya harap, tidak terjadi di Motogp.

  9. Wuich, 1000N, bearti bahan sayapnya kuat untuk beban setara 1 kwintal. Kalau saya nggantung di sayap F1 pun ngak akan patah. Keyeeen…

    • nambahin dikit, lubang angin kiri, replaceable “brake coolant”, active front wing damper, dll ?

      Kalo RP ke Merc sama Haas ke SF kayanya sekedar “beli” design jadi, toh mereka emang pake power unit yg sama, sekalian aja sasis disamain edisi tahun sebelumnya ?

  10. Sama aja,gak ada tim yang “jujur’ mau di olahraga manapun,saat ada grey area pasti di akalin,lu kira ini NASCAR apa yang ngebanned mesin ohc gara gara chevy kelabakan lawan ford atau saat plymouth dengan aero uniknya juga di banned?

  11. Wak, kasih pencerahan dong mengenai helm yg dipakai oleh pembalap F1 apa jenisnya sama dgn MotoGP? Kalau berbeda terletak dimana ya wak? Lihat dari dimensi sptnya lebih besar. Dari dulu masih penasaran. Tq

  12. Motogp buat apa malu coy? 10 taun terakhir yang banyak jurdun siapa???coba sebutin kejuaraan motorsport kelas flagship yang yamaha menangin 10 taun ini?mxgp?,trial?dakar?wsbk?

  13. Dah gue bilang di Flagship motorsport selain motogp,yamaha jurdun apa sepuluh tahun ini?tau indycar,imsa,supergt,superformula,btcc?oh iya lupa beyek militan tau nya irc doang sama balap pasar senggol,paling mentok motogp

  14. @galuh
    “Kejuaraan apa sih yg dibanggain yamehe?”
    bantu jawab aja.

    ga ada satupun ajang kejuaraan dunia dimana yams mendominasi dan diantara 4 pabrikan jepang yams ga punya keunggulan dimanapun. EWC dipegang S, WSBK dipegang K, MotoGP dipegang H.

    sekian.

  15. Skrg lebih penasaran spt apa nama mesin Honda yg dipakai Red Bull thn depan.

    Apakah Red Bull? Reddo Buru? Atau bahkan Mugen?

  16. Mantep kuwi Kang Tofik, ben iso ngganteni Azrul Ananda (ulik), sing saiki luwih ngomongi nang NASCAR

  17. Wak, knapa gak dari dulu bahas f1 pas masih ada mesin V12, pemasok ban tidak cm 1, mesin non turbo, pitstop isi bbm, ABS asal bukan schumy, sponsor rokok bikin tim BAR-Honda buat 2 logo rokok dlm 1 tim, ganasnya tim rokie BrawnGP yg jd cikal bakal Merc factory tim, tim produsen fashion Benetton F1, intrik pemasok mesin ke tim non pabrikan, intrik petinggi FIA yg dukung tim senegara, teknologi organic, teknologi keramik, material supermahal

    Saat itu masih menarik sebelum turbo menyerang…… Lengkingan kepongahan F1 sbg kasta tertinggi balap roda 4 seakan meredup

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP