Monday, 25 November 2024

Cuma 20 Unit, Benelli Panarea Merah HUT RI resmi dirilis di #GIIAS2022

TMCBLOG.com – Di gelaran GIIAS 2022 ketika ditemui tmcblog, Pak Steven Kentjana mengatakan bahwa Secara umum Benelli Indoensia berusaha secara konsisten untuk selalu eksis dalam setiap Gelaran pameran Otomotif dan setelah hadir di JIExpo dan PEVS Kali ini mereka ikut di GIIAS sekaligus memperkenalkan Warna baru dari Benelli Panarea yang diproduksi terbatas Hanya 20 unit Khusus menyambut HUT RI ke 77.

Warna baru ini adalah Warna Merah soliddengan aksen Putih hadir di Garus dasi tebeng depan, ring lampu depan dan Grab rail belakang. Warna Khusus ini dijual dengan spesifikasi yang persis sama dengan Harga Warna lain dari Panarea 125. Benelli Panarea sendiri merupakan skuter matik bermesin 124cc satu silinder yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 8,4 PS dengan torsi puncak 9,2 Nm.

” kita ingin menampilkan produk yang menggambarkan patriotisme kepada negara tercinta ini dengan edisi tematik HUT RI ke-77 “ Begitu Kata Steven ketika menyambut perilisan Warna baru ini.

Pict : Naik Motor

Panarea 125 edisi HUT RI yang hanya di produksi 20 unit ini dipasarkan seharga Rp 26,55 juta di Jakarta plus bonus jaket eksklusif desain kolaborasi Benelli Indonesia dengan Smoked Garage seharga setengah juta rupiah. . . Buat sobat sekalian yang kepo sama Benelli Panarea HUT RI 77 ini silahkan bisa dilihat di GIIAS 2022 HALL 9 ICE BSD – Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

9 COMMENTS

  1. Kirain bakal 2 tones atas merah bawah putih.
    Beberapa detail kasih putih juga.
    Limited 20 unit.
    Itu baru mantap. Bakal kolektibel tuh.
    Kalo cuma gini ga beda jauh sama standar aja wak. Cm ganti dasi putih.
    Hehe

  2. ga ada yg spesial dari bentukan identitas plus warna sudah biasa..

    kalau mau spesial mininal angka produksinya 8 unit, 77 unit, 45 unit, trus ada nomor seri nya tiap unit menandakan spesial barang tersebut

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP