Friday, 22 November 2024

Tim WSBK Yamaha 2016 akan digeber oleh Sylvain Gintoli dan Alex Lowes

460x110

IWB-TMC-NAKEDVOLUTION

iridium

2015_YZF-R1_FACTORY_001

Bro sekalian, satu lagi Email masuk ke inbox tmcblog, asalnnya dari Yamaha Racing yang menginfokan bahwa Yamaha sebentar lagi akan melakukan peresmian akan kembalinya mereka ke gelaran World Superbike Championship pada Musim 2016 mendatang. Yamaha akan berpartner dengan Crescent Racing dan disponsori oleh PATA  . .  weh bekas spnsornya Honda nih  . . . Tim WSBK Yamaha nanti akan menggunakan dua New Yamaha R1 yang tentunya sudah dihomologasi dan digeber oleh tangan tangan bertalenta : Juara dunia World SBK 2014 Sylvain Guintoli dan Juara BSB 2013 Alex Lowes . . . Gimana portfolio team ini ?  . . . cekidot sob

banner-440x100-v110

MBtech Riders-APR

PATA sendiri memiliki Track record dan passion yang tinggi di motosport. Terakhir mensuport team Honda di WSBK. Pebalap Sylvain Guintoli memiliki pengalaman 15 tahun di dunia balap, 45 kali podium, 10 kemenangan seri dan tentunya Gelar Juara dunia WSBK di 2014. Guintolli selain di wsbk juga punya pengalaman di GP250, MotoGP, dan BSB. Sedangkan Alex Lowes sempat menjadi Juara BSB di 2013 dengan catatan 20 Kali podium, 8 kemenangan seri dan 6 Pole Ppossition kala itu. Saat ini pun Lowes masih membalap dengan Cresent Racing ( Suzuki )

Cresent sendiri adalah sebuah Perusahaan workshop racing yang berbasis di Inggris dan memiliki pengalaman balap 20 Tahun di level Regional Inggris maupun di level Global seperti WSBK, BSB, dan MotoGP. Sedangkan yang akan bertanggung jawab terhadap strategi balap dan technical development adalah Yamaha Motor Europe  . . . Nah Motornya sendiri Yamaha YZF-R1 model terbaru

Yamaha YZF-R1 yang hadir secara global mulai 2015 ini sudah menjalani berbagai gelaran ‘pemanasan’ sebelum terjun di WSBK tahun depan… Tercatat ada beberapa kejuaraan yang diikuti New R1 seperti : British Superbike Championship, Polish Superbike Championship, French Superstock Championship, FIM CEV Repsol International Championship, FIM Endurance World Championship, Road America AMA Championshi dan terakhir hadir sebagai Juara di Suzuka 8Hr Endurance race dengan trio rider Pol Espargaro, Bradley Smith dan Juara lima kali All Japan Superbike Champion Katsuyuki Nakasuga.

Taufik of BuitenZorg

MVAI-Banner-1

Silahkan bersilaturahmi dengan TMCBlog melalui

51 COMMENTS

      • Semua motor yg bertarung di level dunia kastanya sama. Orng indonesia apa ngga ente? Sepertinya Indonesia ngga kenal kasta. Ngga tau kalo anda mungkin berasal dari kasta odong-odong.Diatasnya kasta odong-odong mungkin kasta rendahan. Indihe…..?

  1. Yamaha akan berpartner dengan Crescent Racing dan disponsori oleh PATA . . weh bekas spnsornya Honda nih . . .

    Hehehe… iya wak, sponsor kan juga ngitung untung ruginya, mungkin PATA gak mau sponsori honda. Krn tahun ini honda motornya pada bosok…
    Di moto gp motornya ndlosor mulu, di balapan 8 jam juga ndlosor gara2 selang nyangkut.
    gak bc hanya oponi sih… ?

  2. Di rilis FB team yamaha…barusan R1 nyetak kecepatan tertinggi di even EWC (FIM Endurance World Champion)
    346, sekian…kmh.
    Bener2 M1 KW yg bikin merinding rival2…
    Tahun depan pasti juara WSBK!

  3. Sponsornya (PATA) mbajak dari honda.
    Sembalapnya (Guintoli) juga mbajak dari honda.

    Mungkin antara PATA dan guintoli lelah, setelah menjalani musim yang sulit bersama CBR1000 yang memang sudah waktunya di update.

    Belum lagi tentang Jonny Rea yang juga ikutan cabut dari Honda di 2015 dan akhirnya jadi jurdun di tim hejo yaaa.

  4. Dengan semua nilai positif yg diraih yamaha, tinggal pinter2nya tim marketing dan teknis bikin produk baru..padahal momentumnya pas buat new R15 DOHC, sayang kaga jadi..

  5. hasil R1 memang menjanjikan, juara AMA, pimpinan klasemen BSB, juara suzuka 8 jam…mudah2an bisa melawan di WSBK sayangnya kawasaki lama banget launching ninja baru biar 2016 duel all new kawak vs yamaha

  6. Kenapa gak JoshuaBrokes yg naik kasta ke WSBK 2016 bersama yamaha? Dia calon juara dunia BSB 2016.. Daripada milih Alex Lowes.. kalau silvianGuintoli oke lah..

    Apa karna masih terikan kontrak dengan milwaukeeyamaha di BSB ya..
    Apa Joshua Brokes kurang konsisten ya..

    R1 2015 sangat superior tahun ini diajang BSB.. menghancurkan dominasi Kawasaki.

  7. Alex Lowes kan asuhannya Paul Denning (yg komandoin tim Crescent), Sylvain Guintoli jg pernah membela Crescent di BSB sblm pindah ke ajang WSBK. Kalo keinginan Andrea Dosoli (Tim Manager Yamaha WSBK waktu joki-nya Marco Melandri & Eugene Laverty, mungkin ntar 2016 jadi Chief Mechanic) sebenarnya ingin masukin Melandri dan Josh Beaubier (AMA Superbike), tapi krn tim-nya dibawah management Crescent, ya ga bisa.

  8. Botan : honda nya mana ? Kok gak disebut …kok cm kawak sama yamaha …honda jd penggembira di wsbk ? Spt nya bgtu ….

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP