Thursday, 9 January 2025

Video Kupas Detail Honda CRF150 Concept . . . Seberapa Dekat Dengan Versi Produksi Massal ?

TMCBlog.com – Bro sekalian, Hari jumat 11 Agustus 2017 kemarin tmcblog berkesempatan melihat secara lansgung sosok Motor Model to Concept dari Honda CRF150 . . . Motor KOnsep ini sejatinya merupakan sebuah Clue atau Kode keras AHM untuk Next New product Mereka selanjutnya yang sudah tmcblog kasih ancer ancer bakalan dirilis di sekitar gelaran Honda Bikers Day 2017 nanti . .  Selama ini Honda secara umum membuat Motor Model to Concept nggak terlalu jauh dari Motor Produksi massalnya  . . . Oleh karena itu mari kita coba lihat dan reka reka secara detail seperti apa sebenarnya kemungkinan kedekatan Motor KOnsep Honda CRF150 dengan Calon Honda CRF150 Versi produksi massalnya nanti . . .

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya versi Konsep di atas bermesin yang sekilas mirip banget dengan mesin klan megapro FI atau mesin honda versa yang berspek jeroan kubikasi 149,2 cc dengan bore x stroke 57,3 x 57,8 mm, SOHC 2 valve, berpendingin udara injeksi PGM-FI dengan transmisi 5 speed.

Detail Dari Kepala silinder berwarna merah gliter mungkin juga akan menarik  Jika hadir di versi Produksi massalnya nanti

Detail Perbedaan sasis antara Honda CRF150 dan sasis verza/ megapro . . Jika sasis verza/ Megapro berjenis ‘ dipeluk swing arm ‘ maka Sais CRF 150 akan ‘ memeluk swing arm ‘ . dimana dua sasis Yang mengapit swing arm lalu bertemu ditengah dan melanjutkan ke model backbone/ Cradle sampai bertemu dengan bagian dari komstir

Suspensi Showa Upside down berwarna emas

Cakram depan berjenis wave dengan kaliper dua piston plus master Nissin

Detail dari swing arm Kotaknya sob . .  wew bakalan sama dengan Versi Produksi massalnya Nggak yaaa nanti ?

Detail Cakram wave dengan kaliper rem satu piston sebesar jengkol dari Nissin

detail swinga rm belakang dengan Link

Itu bakalan tertulis 150 F atau 150 L yaaa ?

gas spontan dua kabel push pull dan master rem nissin

beberapa part Yang menurut tmcblog akan sama dengan versi Produksi massalnya adalah :

  • mesin bore x stroke 57,3 x 57,8 mm, SOHC 2 valve
  • sasis
  • Plastik Body kiri kanan
  • Spatbor depan
  • suspensi depan
  • suspensi belakang
  • detail rem depan master kaliper Nissin
  • detail rem belakang master kaliper Nissin

Hmmm kira kira Mau dibandrol berapa yaaa ?

Taufik of BuitenZorg

23 COMMENTS

  1. Harus dibomingkan yang banyak nich crf150 biar g layu sebelum brojol ..
    mirip seperti supri geter dulu??
    ada yg blng .edan jaran joss poll
    tapi kenyataanx .megap megap aka hidup enggak mati ogah..

    Ekekekk

  2. Tetep ada bc nya ya wak “Detail Cakram wave dengan kaliper rem satu piston sebesar jengkol dari Nissin”.
    Trus itu detail sasis yg meluk swingarm motif karbon tu kayae plastik ya wak, ditaleni kabel ties/insulock merah.

    • Cakram mana dlu? Cakram depan 2 piston
      Cakram belakang bru 1 piston, tapi ente liat aja moge2 pun cakram belakamg semuany 1 piston.

  3. Motor bagus, walau tidak lebih bagus dari KLX, Apa kelebihan CRF150 dibanding KLX.
    Masih sama” 2 valve. sama” USD.
    Menurut saya masih bagusan KLX140.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP