TMCBLOG.com – Jika berbicara mengenai papan pimpinan klasemen Kejuaraan MotoGP, ada nama Jorge Martin bertengger di ujung atas. Namun jika kita bicara soal world of mouth, Aprilia memang cukup menjadi buah bibir pembicaraan pada tiga seri balapan pertama MotoGP, Lusail, Portimao dan CoTA. Dan jika bicara soal kualitas, boss Aprilia Racing – Massimo Rivola – yakin bahwa saat ini paket motor MotoGP terbaik bukan lah Ducati Desmosedici, melainkan adalah Aprilia RSGP. Hal ini cukup jelas ketika Ia ditanya oleh jurnalis Spanyol – Mela Chercoles baru baru ini di Jerez.

Setelah berbagai terpaan rumor hadir termasuk ketertarikan HRC terhadap #12, Rivola sangat yakin Maverick Vinales akan tetap bersama Aprilia, ia berkata bahwa pembaruan kontrak Maverick akan sangat mudah dilakukan oleh kedua belah fihak. Hal ini dikarenakan Ia yakin bahwa Maverick akan berfikir bahwa jika ingin menang hari ini Anda harus datang ke Aprilia dan menggunakan motor Aprilia. “Hari ini adalah suatu kesalahan bagi siapa pun untuk meninggalkan Aprilia karena ini adalah motor terbaik di paddock, begitu kata Rivola.

Ketika ditanya, apakah itu artinya Aprilia lebih baik dari Ducati, dengan tegas Rivola merespon JELAS lanjut Rivola menjelaskan keyakinannya ini. Wartawan terkadang tidak begitu paham dengan angkanya, karena siapa pun yang melihat angkanya dengan baik pasti tahu bahwa sepeda motor tercepat di Qatar adalah #41, yaitu Aprilia. Dan di Portimao, adalah #12, yaitu Aprilia yang dari lap 6 hingga 19 setengah tanpa gigi keenam, melaju 0,7 detik pada lap kedua dari belakang dengan berkurang satu gigi.”

“Bagi saya, Aprilia jelas merupakan motor yang unggul di beberapa trek dan sangat kompetitif di trek lain. Itu terlihat di tiga balapan pertama dan sekarang di balapan Eropa segalanya bisa berubah, tapi di tiga balapan pertama yang terbaik adalah motor kami.”

Mendengar ini Francesco Bagnaia dan Pedro Acosta di press conference mencoba merespon klaim CEO Aprilia Massimo Rivola bahwa RS-GP kini menjadi motor terbaik di grid. “Dia perlu mengatakan itu! Maksudku, dia bekerja di sana!” begitu kata Acosta, “Saya bisa mengatakan hal yang sama tentang GASGAS!”

Respon Pecco: “Lihatlah kaus miliknya! ‘Aprilia’. Tanyakan pada Gigi dan dia akan menjawab Ducati adalah yang terbaik.” Meskipun demikian, Bagnaia cukup memuji peningkatan performa Aprilia di awal musim 2024 ini “Bagaimanapun, [melihat] dari belakang, tampaknya mereka menemukan keseimbangan yang baik. Kecepatannya tidak terlalu bagus di lintasan lurus, tapi grip dan stabilitasnya sangat tinggi,” kata Bagnaia mencoba menganalisa lebih dalam. Kalau menurutmu gimana sob? – @tmcblog

15 COMMENTS

  1. Saya rasa masih ducati motor terbaik saat ini,terlepas dgn aprilia yang gacor sebelumnya bisa jadi itu faktor mood pembalap atau setup yang pas. Kita lihat sampai jeda musim saja sbg pembuktian.

  2. “Kecepatannya tidak terlalu bagus di lintasan lurus, tapi grip dan stabilitasnya sangat tinggi,”
    Fabio be like : No !! Top Speed is number one !! (Dgn french accent yg tipis)

  3. Kalo dr kacamata Netral jelas lah saat ini masih Desmo yg terbaik, yg terakhir jurdun juga Desmo, pimpinan klasemen saat ini penunggang Desmo, poin konstruktor juga Duacti, yg kedua bahkan bukan Aplriia tapi KTM, team standings juga masih factory Duacti, baru disusul factory Aplria

  4. Bocoran alus nih. “Hari ini adalah suatu kesalahan bagi siapa pun untuk meninggalkan Aprilia karena ini adalah motor terbaik di paddock”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here