Tuesday, 12 November 2024

Danilo Petrucci Tetap Bersama Ducati Factory di MotoGP 2020

TMCBLOG.com – Hari ini secara resmi Danilo Petrucci mengamankan kursinya dengan deal perpanjangan kontrak miliknya bersama Ducati Factory Team sampai akhir musim 2020. Dengan demikian Petrux akan terap menemani Andrea Dovizioso musim depan, sebuah pelecut dalam menghadapi seri Sachsenring, Jerman akhir pekan ini.

Sebelumnya sudah santer diberitakan bahwa kursi Ducati team pabrikan musim 2020 diperebutkan oleh Petrux dan juga Jack Miller. Namun sepertinya pihak Ducati Corse sendiri lebih memilih seorang Petrucci karena performanya masih lebih baik ketimbang Miller setidaknya hingga seri Assen pekan lalu. Juga tak bisa dilupakan faktor orang Italia membalap di team Italia dengan motor Italia menjadi pertimbangan  bagi pabrikan Borgo Panigale tersebut.

Lagipula Petrux kini bertengger di posisi 3 klasemen sementara pembalap, bersandingan dengan rekan setimnya hasil dari kemenangan di GP Mugello dan juga podium 2 di Le Mans dan Catalunya. Nah yang jadi pertanyaan, kontrak sudah aman nih sampai tahun depan. Apakah Petrucci berani tampil lebih menyerang pada seri Sachsenring Ahad ini? Ayo lah jangan kebanyakan gak enaknya dong mas Petrux.

Duo Danilo – Andrea Secara umum telah menggabungkan Point sebanyak 224 dan merupakan point terbesar yang diperoleh dua Pembalap dalam satu team untuk sementara di Musim 2019 ini. Oleh Karena itu keduanya memimpin championship dengan jarak 45 point di atas Repsol Honda.

Danilo Petrucci : ” Saya Sangat senang melanjutkan satu tahun lagi dengan Ducati. Ini adalah target saya semenjak memulai Chapter baru ini, Karena kami secepatnya dapat menemukan ikatan dengan team dengan cepat. Di Pertengahan pertama musim kami dapat secara progresif meningkatkan kekompetitifan kami, Meraih dua kali podium dan Kemenangan yang tidak dapat dilupakan. Memperbarui kolaborasi sebelum rehat musim panas membuat saya makin percaya diri soal masa depan. Sekarang saya secara sederhana ingin tetap fokus dan lanjut terus meningkatkan diri sebagai pembalap untuk memperoleh hasil yang lebih baik. Saya berada di posisi tiga pada klasemen dan kami ingin mengakhiri Musim ini berada di posisi Top 3 “

Nugi TMCBlog

25 COMMENTS

  1. Masa depan udah bagus tinggal next race(s) tampil lebih galak. Toh kalo petrucci bisa juara dunia ducati juga seneng kan sama sama pebalap italia dengan tim+motor italia

  2. Sayang ya jika ada klausul hrs membantu dovi mjd juara dunia shg saat balapan meski mampu tp hrs ttp di belakang dovi

  3. Nah mumpung udah aman, gas pol lah. Barangkali di sisa race ini bisa lebih baik dari dovi. Sapa tau taun depan bisa jadi ace rider.

    • bener Om, saya sempat punya feeling yang sama dimana Yamaha akan mengambil Petrux tuk disandingkan dengan MV12.
      Tapi sepertinya negosiasi akan alot justru di kubu internal Yamaha sendiri nantinya. sebab bisa jadi justru yg diincar antara : FQ/ FM atau justru Rins diculik.. hahahaaaa…

  4. Danilo Petrucci Tetap Bersama Ducati Factory di MotoGP 2020 … mantaB … kputusan yg bagus tuk ducati, karena pace nya petrux stabil terus sjak awal tahun ini, tinggal sering-2 aja podium 1-nya, kalo ga terkejar tahun ini ya 2020 lah, scara dovi spertinya slalu inget keluarga jadi pace nya terlihat lebih hati-2nya drpd petrux

  5. kenapa cuma setaun-setaun perpanjangannya. ga sekalian 2 taun. Pertimbangannya apa ya ??
    tapi lumayanlah

    yg jadi pertanyaan, berapa nilai kontrak setaun nya ???

  6. tetep ga bakal bisa nyalip dovi! gak sabar jika didepan isisnya cuma petrux,marc dan dovi…sekali lagi ga sabar.!!!..hehehe

  7. Sptnya , Petruk dan dpt mandat utk didepan Dovi di sanhsering, jadi Dovi yg akan bertarung dgn MM di belakang, kalu bisa dan terlaksana. Gantiin dgn Petruk tarung dgn mm di paruh balapan, sehingga ban lebih awet dari mm yg harus layani 2 org.

    Nanti tinggal Petruk pura pura melebar di akhir lap kasih jalan ke Dovi

    • Sdh jelas kan, targetnya aja cuma 3 besar. Padahal cm selisih 8 poin dari dovi, knp gak target 2besar ya.

    • ternyata ada klausul tersembunyi dgn tanda bintang kecil “*kalo nyalip Dovi disaat MM didepan, gaji pokok dan anggaran kesehatan dipotong” ????

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here


TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP