TMCBLOG.com – Tanpa kita ketahui ternyata selain perubahan pembalap dimana Marc Marquez akan berpisah dengan HRC di akhir musim ini, bisa dibilang perombakan struktural besar-besaran memang sedang melanda HRC MotoGP. Dimulai dari Takeo Yokoyama yang digantikan oleh sosok berpengalaman dari Suzuki yakni Ken Kawauchi, lanjut hilangnya sosok Sinichi Kokubu yang sementara digantikan oleh Sato-san plus rumor next penggantian Kuwata. Dan hal itu tidak hanya berhenti di sana.

Printilan kecil akar rumput dari team menyebutkan bahwa . . . Javier Ortiz mengikuti Marc ke Gresini Racing. Lalu Manager Marketing Repsol Honda – Hector Martin – kini pindah ke klub sepak bola RCD Mallorca dan mengambil posisi direktur komunikasi dan media di sana. Kalau sudah hampir semua begini banyak netizen mengarahkan pandangan ke sosok Alberto Puig yang walaupun kata Marc Marquez merupakan sosok yang sangat disukai pembalap, namun di mata netizen memang berlumuran konduite kegagalan.

Alberto Puig sendiri mengatakan masih memiliki kontrak dengan HRC sampai dengan akhir tahun 2024. “Saya punya kontrak untuk tahun 2024, Anda harus bertanya kepada mereka di atas sana,” tambahnya sambil menunjuk ke lantai pertama truk kantor HRC, tempat para manajer puncak HRC Jepang berada.

Terlepas dari klarifikasinya di atas paddock MotoGP Valencia 2023, riuh rendah bergosip mengenai rencana retrukturitasi yang juga akan menyentuh Puig. Sementara ini informasi un-offiial yang paling kencang suaranya menyebutkan bahwa sosok Davide Brivio berada di list teratas jika benar Alberto Puig akan digantikan. Dan ini jelas akan membuat HRC sangat bernuansa Suzuki. Bisa dibayangkan akan ada trisula Joan Mir, Ken Kawauchi serta Davide Brivio di masa depan HRC.

Namun begitu, ketika dikonfirmasi mengenai rumor ini, Davide menjawab “Apakah saya akan mempertimbangkan tawaran pekerjaan? Sulit untuk menjawabnya karena saya harus tahu siapa yang bertanya dan apa kemungkinan tawarannya. Saya tahu ada spekulasi saat ini, tapi saya punya pekerjaan di Alpine untuk tahun depan. Saya senang di sini dan saya tidak memikirkan pekerjaan lain,”  By the way, kalau benar posisinya akan diganti, ke mana kah Alberto Puig akan dimutasi? WSBK HRC team sebagai pengganti Leon Camier kah?

Taufik of BuitenZorg | @tmcblog

29 COMMENTS

    • Jin jarvis mau ke YRI.mau megang AP 250.masak yg produksi motor 250 cc kalah ama yamaha thailand yg udah pernah juara ap 250.malu ama ahaerte

  1. Kalo Shinichi Sahara bisa digaet HRC makin mantab sih,SR-VVT pneumatic rasa VTEC di RC213V

    Setelah tahun kemarin PHK massal akhirnya pindah borongan ke perusahaan tetangga

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here