Saturday, 21 December 2024

BOCOR : Yamaha Automated Manual Transmission (Y-AMT) Akan Hadir di MT09

TMCBLOG.com – Pada artikel sebelumnya, kita sudah sempat membaca bahwa Yamaha tengah mengembangkan bentuk sistem transmisi manual-otomatis yang dinamakan Yamaha Automated Manual Transmission (Y-AMT). Awalnya TMCBlog menyangka MT07 yang akan jadi produk pertama dari sistem ini, namun dari data yang sempat bocor ke publik, sepertinya malah MT09 -lah yang akan jadi produk pertama Yamaha yang dibekali dengan Y-AMT.

Bocoran ini dihembuskan oleh Motorcycle.com dimana datanya hadir resmi dari ajuan Yamaha mengenai homologasi/uji tipe di Australia untuk varian MT-09 yang diberi nama “MTN890-S”, dengan bobot tercatat 3 kg lebih berat dibandingkan model standar MTN890 MT-09. Yamaha mengklaim komponen Y-AMT berbobot sekitar 2,8 kg. Jadi cukup klop jika kita memperkirakan bahwa MTN890-S adalah model MT09 dengan perpindahan gigi otomatis.

http://app-okeefe.jfo7syl77y-pxr4kzxnv4gn.p.temp-site.link/2024/06/26/yamaha-rilis-sistem-perpindahan-manual-otomatis-y-amt-kayak-e-clutch-honda/

Katalog suku cadang menegaskan bahwa kopling dan transmisi dari kedua varian sama persis, dengan versi Y-AMT hanya menambahkan aktuator dan melepas pedal shift. Switch-gear stangnya juga berbeda plus MT-09 Y-AMT juga kehilangan tuas koplingnya seperti yang bisa dilihat dalam foto di bawah yang disertakan dalam uji tipe.

Jika digali lebih dalam, kita akan temukan lebih banyak informasi yang tidak hanya mengonfirmasi bahwa MT-09 dengan Y-AMT sedang dalam proses produksi, namun juga bahwa awalnya seharusnya diumumkan sebagai model tahun 2024 dan kini kemungkinan ditunda hingga tahun 2025. – @tmcblog

25 COMMENTS

  1. Sayang ya malah kopling tangan dan pedal shift nya dihilangkan, minimal pedal shift nya dipertahankan padahal oke, jadi opsional gitu buat rider-nya

    • Iya mirip transmisi agus punya suzuki, sama² pake aktuator..
      Klo rusak ya yg lumayan itu harga aktuatornya 😅

  2. Mungkin langkah berani lainnya, memindahkan rem belakang dari kaki ke stang kiri. Di tanjakan, lebih stabil rem tangan dari pada kaki

  3. bener ya berarti, soalnya di trailer video nya ada dua suara sih, yang adventure mereka pake suara cp3, sementara yang di perkotaan mereka pake suara cp2 , fix dua model

  4. Penamaannya bikin rancu “automated manual” padahal 2 hal itu adalah lawan kata, ibarat kayak teh panas dingin wkwkwk

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP