Saturday, 21 December 2024

Ternyata Alex Rins Sudah Gunakan Mesin M1 Spek 2025 Sejak Aragon

TMCBLOG.com – Pasca tes Misano 2024 terungkap dengan resmi bahwa ternyata Alex Rins sudah menggunakan mesin M1 dengan spek dasar dari mesin yang akan mereka gunakan di musim 2025. Secara umum dengan kondisi bahwa Yamaha termasuk dalam Kelas D konsesi dimana spesifikasi mesin bisa diubah sepanjang musim berjalan, maka fakta bahwa mesin Yamaha M1 2025 sudah mulai dihomologasikan atas nama Alex Rins memang diperbolehkan oleh regulasi.

Secara umum mesinnya masih merupakan mesin inline-4, belum mesin V4 karena memang rencananya mesin V4 baru akan dipakai di era MotoGP 850 cc yakni pada tahun 2027. Namun yang juga cukup menarik adalah mesin inline-4 2025 yang sudah Rins pakai ini secara umum memberikan sensasi dan fakta pace yang lebih cepat bagi Rins.

Dalam press release post-Misano test, Yamaha menginformasikan “Rins sangat ingin menghabiskan waktu trek yang tersedia di Tes Misano untuk mencoba lagi prototipe mesin 2025 yang telah ia gunakan sebelumnya di GP Aragon. Pembalap Spanyol itu sangat terkejut dengan perbedaan yang dihasilkannya. Ia juga menegaskan bahwa sasis yang digunakan di GP San Marino merupakan langkah ke arah yang benar. Ia melaju 35 putaran di pagi hari dan 31 putaran di sore hari, mengumpulkan banyak data. Setelah mencatatkan waktu 1’31.951 detik di putaran ke-19 di Sesi 2, ia finis di posisi ke-16 di Sesi-2 dan hasil gabungannya, 1,332 detik dari posisi teratas.”

Selain dari Yamaha, Rins juga memberikan konfirmasinya “Kami telah mencoba banyak hal: beberapa pengaturan pada sasis, dan basis mesin 2025. Hasilnya cukup bagus. Kami mulai menggunakan mesin yang kami coba di MotorLand Aragón. Saya tidak menggunakannya di GP San Marino. Dengan hanya menggunakan mesin yang diperbarui ini lagi hari ini, saya meningkatkan waktu putaran saya. Putaran demi putaran, saya mulai terbiasa dengan motor, menguji beberapa pengaturan, dan hasilnya bagus: positif.”

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERBARU

KONTEN PILIHAN

MOTOGP